Perkuat Lebih Lanjut Hubungan Ekonomi, Perdagangan dan Investasi Viet Nam-Panama

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Viet Nam, Pham Minh Chinh, Selasa sore (5 April), menerima Menteri Luar Negeri (Menlu) Panama, Erika Mouynes yang melakukan kunjungan kehormatan sehubungan dengan kunjungan resminya di Viet Nam.
Perkuat Lebih Lanjut Hubungan Ekonomi, Perdagangan dan Investasi Viet Nam-Panama - ảnh 1PM Pham Minh Chinh menerima Menlu Panama, Érika Mouynes. Foto: VNA

PM Pham Minh Chinh meminta semua kementerian dan instansi dua negara agar terus berkoordinasi erat, efektif untuk mengembangkan lebih lanjut hubungan ekonomi, perdagangan dan investasi Viet Nam-Panama.

PM Pham Minh Chinh mengatakan bahwa Kementerian Luar Negeri dan semua instansi dua negara memperkuat pertukaran delegasi berbagai tingkat, kontak di sela-sela semua konferensi internasional, mengembangkan dan meningkatkan hasil-guna mekanisme konsultasi politik tingkat Deputi Menlu dan Komite Gabungan tentang kerja sama ekonomi, perdagangan dan investasi Viet Nam-Panama, memperhebat kerja sama di bidang-bidang yang menjadi potensi dan keunggulan kedua pihak seperti perdagangan, transportasi laut, keuangan, perbankan, pertanian dan sebagainya.

Menlu Erika Mouynes menegaskan Pemerintah Panama selalu ingin memperkuat lebih lanjut hubungan dengan Viet Nam, berkomitmen akan berkoordinasi dengan Kemenlu dan semua kementerian dan instansi Viet Nam untuk mempertahankan pertukaran delegasi, kontak antara dua negara, menjaga kerja sama yang efektif dan saling mendukung di forum dan organisasi multilateral internasional dan sebagainya.

Komentar

Yang lain