Perlihatkan Tanggung Jawab Vietnam dalam Kerjasama APEC

(VOVWORLD) - Pada 16 Juli Presiden Nguyen Xuan Phuc menghadiri pertemuan informal para pemimpin forum Kerjasama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) dalam bentuk online. Pada kesempatan ini, Deputi Menteri Luar Negeri (Menlu) Nguyen Minh Vu berbicara kepada pers tentang tujuan dan makna pertemuan dan kontribusi Vietnam kepada APEC.
Deputi Menlu Nguyen Minh Vu mengatakan bahwa selama setahun ini, di tengah merebaknya pandemi COVID-19 dan perkembangan yang rumit, yang mempengaruhi semua aspek ekonomi dan sosial semua negara dan semua perekonomian, APEC telah mampu secara proaktif dan aktif beradaptasi dengan situasi ini.

Pada Sidang APEC 2021 Vietnam telah berkoordinasi erat dengan negara tuan rumah Selandia Baru serta negara-negara anggota APEC dalam menyumbangkan gagasan untuk agenda utama forum, menyerukan negara-negara berkembang dalam APEC, secara sukarela berbagi teknologi produksi vaksin. Vietnam bekerja sama dengan anggota APEC, berbagi pengalaman dalam menjamin jaring pengaman sosial dan menciptakan lapangan kerja bagi kaum muda.

Perlihatkan Tanggung Jawab Vietnam dalam Kerjasama APEC - ảnh 1Deputi Menlu Nguyen Minh Vu. Foto: Pham Kien/ VNA
Deputi Menlu menekankan bahwa partisipasi Presiden Nguyen Xuan Phuc dalam pertemuan informal para Pemimpin Ekonomi APEC ini sangat penting dalam banyak aspek.

Pertama, tema dan isi utama konferensi ini sangat sesuai dengan prioritas dan keprihatinan Vietnam dan ekonomi anggotanya. Itu adalah masalah pengalaman dalam menanggapi pandemi seperti mengakses vaksin, memulihkan ekonomi, menjamin rantai pasokan dan langkah-langkah untuk mendukung kelompok rentan dalam kesulitan dan krisis ini.

Kedua, atas dasar orientasi dan solusi yang diajukan oleh Presiden Nguyen Xuan Phuc dan Pemimpin Perkonomian-perekonomian APEC, Vietnam akan menjalankan dan mengkonkretkan komitmen tersebut ke dalam kegiatan kerjasama, program aksi, baik di kanal multilateral di dalam APEC maupun secara bilateral dengan mitra strategis.

Ketiga, Vietnam adalah negara dengan perekonomian sedang berkembang yang dinamis dan telah memberikan kontribusi positif kepada APEC, dan partisipasi aktif serta kontribusi Presiden Nguyen Xuan Phuc dalam Konferensi akan sekali lagi menunjukkan tanggung jawabnya dan inisiatif Vietnam untuk kerja sama di APEC, turut meningkatkan peran dan posisi Forum APEC dalam struktur manajemen perekonomian global.

Komentar

Yang lain