Pertemuan persahabatan pemuda Vietnam-Laos 2013 berakhir

(VOVworld)- Setelah berlangsung aktivitas-aktivitas tamasya, temu pertukaran, belajar dan menggelar pengalaman di daerah-daerah di Vietnam, pada Minggu malam (21 Juli), di kecamatan Cua Lo (provinsi Nghe An, Vietnam Tengah) telah diadakan acara penutupan Pertemuan Persahabatan pemuda Vietnam-Laos 2013.

Pada acara penutupan ini, pemuda dua negara telah menegaskan: hubungan antara dua Partai dan rakyat dua negeri Vietnam-Laos telah bergeser ke tahap persahabatan, solidaritas istimewa dan kerjasama komprehensif.

Pertemuan persahabatan pemuda Vietnam-Laos 2013 berakhir - ảnh 1
Satu pertunjukan seni pada acara penutupan 
Pertemuan persahabatan pemuda Vietnam-Laos 2013
(Foto: qdnd.vn)


Oleh karena itu, missi generasi muda dua negara saat kini ialah bersama-sama mempertahankan dan mengembangkan lebih lanjut lagi tradisi yang berharga itu dengan aktivitas-aktivitas yang praksis dan signifikan. Kaum muda dua negara perlu terus bersama-sama mempertahankan konektivitas secara permanen, aktif melaksanakan kerjasama untuk memanifestasikan missi kaum muda dalam turut memperkuat hubungan persahabatan, solidaritas istimewa dan kerjasama komprehensif antara dua Partai, dua Negara dan rakyat dua negeri Vietnam-Laos.

Sudah menjadi rutin setiap tahun, kaum muda dua negara Vietnam-Laos secara bergilir mengadakan pertemuan-pertemuan persahabatan, temu pertukaran belajar, dan pertukaran pengalaman. Program Pertemuan persahabatan pemuda Vietnam-Laos 2013 berlangsung dari 15 sampai 21 Juli, dengan bermacam-macam aktivitas pertemuan, pertukaran di beberapa provinsi dan kota seperti : Son La, Tuyen Quang, Hanoi, Nghe An dan lain lain…./.

Komentar

Yang lain