Pilpres AS 2020: Dua capres melakukan akselerasi dalam kampanye pemilihan

(VOVWORLD) - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump dan calon presiden (capres) Partai Demokrat, Joe Biden semuanya dengan giat menggerakkan dukungan para pemilih di berbagai negara bagian, menjelang berlangsungnya perdebatan langsung ke-2 sekaligus terakhir pada Kamis (22/10) mendatang. Ini merupakan negara-negara bagian yang dianggap bersifat menentukan terhadap pemilihan presiden AS.

Pilpres AS 2020: Dua capres melakukan akselerasi dalam kampanye pemilihan  - ảnh 1Presiden AS, Donald Trump (kiri) dan capres Partai Demokrat, Joe Biden (Foto: Reuters)

Dari 18-22 Oktober, Presiden Donald Trump melakukan kampanye pemilihan di negara-negara bagian seperti Nevada, California, Arizona, Pennsylvania, dan Carolina Utara.

Sementara itu, jadwal capres Joe Biden memiliki skala yang lebih sempit karena merasa cemas atas bahaya infeksi Covid-19.

Capres Joe Biden, pada Minggu (18/10), ikut serta pada kampanye pemilihan di kampung halamannya, negara bagian Delaware dan Carolina Utara.

Calon Wakil Presiden dari Partai Demokrat, Kamala Harris kembali ke kampanye pemilihannya pada Senin (19/10) dengan kunjungan di Florida, tepat pada hari pertama pemungutan suara langsung yang lebih dini di negara bagian ini.

Komentar

Yang lain