PM dan Menlu Thailand berziarah kepada Presiden Viet Nam, Tran Dai Quang

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Thailand, Jenderal Prayut Chan-ocha, pada Senin (24/9), telah datang ke Kedutaan Besar Viet Nam di Ibukota Bangkok untuk berziarah kepada Presiden Tran Dai Quang.
PM dan Menlu Thailand berziarah kepada Presiden Viet Nam, Tran Dai Quang - ảnh 1 PM Thailand, Prayuth Chan-ocha dan para pejabat tingkat tinggi Thailand berziarah kepada Presiden Tran Dai Quang (Foto: VNA)

PM Thailand, Prayut Chan-ocha telah menulis dalam buku perkabungan dengan isi: “Atas nama Pemerintah dan warga Thailand, saya menyatakan rasa simpati dan duka cita yang mendalam kepada Pemerintah dan warga Viet Nam atas wafatnya Presiden Tran Dai Quang. Semua sumbangan yang diberikan Beliau kepada Viet Nam dan ASEAN akan selalu kita ingatkan dan hargai”.

Pada hari yang sama, Menteri Luar Negeri (Menlu) Thailand, Don Pramudwinai juga datang ke Kedutaan Besar Viet Nam di Bangkok untuk berziarah kepada Presiden Tran Dai Quang dan menulis dalam buku perkabungan.

Sebelumnya, pada 21/9, PM Thailand, Jenderal Prayut Chan-ocha telah memimpin badan-badan, instansi Pemerintah dan badan-badan usaha milik Negara memasang bendera nasional setengah tiang dalam waktu 3 hari, dari 24/9 sampai 26/9 ini. Semua Kedutaan Besar dan Konsulat Jenderal Kerajaan Thailand di negara-negara juga melaksanakan hal itu. PM dan Menlu Thailand juga telah mengirim tilgram ucapan belasungkawa kepada PM Nguyen Xuan Phuc dan Deputi PM, Menlu Pham Binh Minh.

Komentar

Yang lain