PM Nguyen Xuan Phuc melakukan temu kerja dengan Grup Konsultasi Ekonomi

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Nguyen Xuan Phuc, pada temu kerja, Sabtu pagi (23 Desember) memberitahukan bahwa pada tahun 2018, kalau tidak mencapai pertumbuhan, memecahkan secara baik masalah lapangan kerja, ekspor tidak baik dan ekonomi makro tidak baik, maka akan menimbulkan kesulitan terhadap perekonomian. 
PM Nguyen Xuan Phuc melakukan temu kerja dengan Grup Konsultasi Ekonomi - ảnh 1PM Nguyen Xuan Phuc berpidato di depan temu kerja  (Foto: Van Diep/VNA) 

Oleh karena itu, dia ingin mendengarkan sumbangan pendapat dari para anggota Grup Konsultasi Ekonomi terhadap pedoman tahun 2018: “Bertindak, bersih dan lurus, berdisipin, kreatif dan efektif”.

Di depan temu kerja ini, para anggota grup tersebut  menyatakan bahwa pada tahun 2018, untuk meningkatkan efektivitas mesin aparat, harus menciptakan tekanan dari banyak dimensi, di antaranya ada tekanan dari bimbingan Pemerintah, PM Pemerintah sampai para menteri, tekanan dari kalangan pers, opini umum terhadap mesin aparat. Bersamaan itu ialah perlu merevisi Undang-Undang tentang Pertanahan untuk mendorong pengembangan pertanian teknologi tinggi. Para anggota juga merekomendasikan menciptakan  taraf keterbukaan yang lebih besar terhadap pariwisata dan salah satu hal yang perlu dipusatkan ialah masalah bebas visa.

Komentar

Yang lain