PM Nguyen Xuan Phuc menerima Menteri Pertanian dan Pedesaan Tiongkok, Han Changfu

(VOVWORLD) - Pada penerimaan yang berlangsung pada Senin pagi (14 Oktober),  Perdana Menteri (PM) Nguyen Xuan Phuc menilai tinggi hubungan temu pergaulan, kerjasama persahabatan antara Kementerian Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Viet Nam dan Kementerian Pertanian dan Pedesaan Tiongkok selama 70 tahun ini, khususnya ialah hasil-hasil praksis yang dicapai selama ini ketika dua pihak menandatangani beberapa naskah tentang perdagangan hasil pertanian. 
PM Nguyen Xuan Phuc menerima Menteri Pertanian dan Pedesaan Tiongkok, Han Changfu - ảnh 1PM Nguyen Xuan Phuc menerima Menteri Pertanian dan Pedesaan Tiongkok, Han Changfu  (Foto: news.zing.vn) 

Dia memberitahukan bahwa hubungan perdagangan antara dua negara berkembang kuat selama ini, Viet Nam merupakan mitra dagang terbesar dari Tiongkok di kalangan ASEAN. Dia meminta kepada dua pihak supaya mendorong bidang-bidang kerjasama mencapai perkembangan yang substantif, setara dan efektif, menciptakan dasar mantap bagi pengembangan hubungan antara dua negara, terutama di bidang pertanian dan pengembangan pedesaan.

PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada Tiongkok supaya membantu Viet Nam mendidik tenaga teknisi pertanian. Dia meminta kepada dua pihak supaya terus melakukan kerjasama erat dan melakukan propaganda secara intensif dan ekstensif agar nelayan dua negara mengerti dan bersama-sama melaksanakan nota kesepahaman tentang kerjasama penyebaran bibit dan menjaga sumber hasil perikanan di Teluk Tonkin. Dia juga meminta supaya memperkuat kerjasama dalam menangani masalah kapal ikan dan nelayan, terus mendorong proses perundingan dan penandatanganan “Permufakatan antara dua negara tentang pembentukan hubungan hotline mengenai kasus-kasus yang muncul secara mendadak dari aktivitas penangkapan ikan di laut”.

Pada pihaknya,  Menteri Han Changfu percaya bahwa kerjasama pertanian Viet Nam dan Tiongkok akan berkembang lebih lanjut lagi.

Komentar

Yang lain