PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc: Terus membantu warga mengatasi dampak banjir

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada  Jumat (16 Oktober) pagi, di kota Vinh, Provinsi Nghe An, melakukan kunjungan kerja dan  mengadakan sidang kerja mendadak dengan Markas Komando IV.
PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc: Terus membantu warga mengatasi  dampak banjir - ảnh 1 PM Nguyen Xuan Phuc berbicara di depan sidang kerja tersebut (Foto:Thong Nhat / VNA)

Kunjungan kerja ini berlangsung pada saat  pasukan-pasukan bersenjata Komando IV sedang berupaya secara sinkron mengambil  langkah-langkah untuk membantu  warga  di wilayah Vietnam Tengah dalam mengatasi dampak paling parah yang disebabkan oleh banjir sejak  awal tahun hingga sekarang.

Ketika berbicara di sidang kerja, PM Nguyen Xuan Phuc  menekankan semangat: “Segala demi  kehidupan aman tenteram dari warga, bersedia  mengorbankan diri  untuk menyelamatkan warga dan membantu mereka dalam menghadapi kesulitan”, khususnya warga di daerah yang sering terjadi bencana alam dan berisiko.

PM Nguyen Xuan Phuc juga memberikan bimbingan kepada  Komando IV  agar terus melaksanakan tugas dengan baik dalam menjamin keamanan dan keselamatan bagi warga, terus berkoordinasi dengan Provinsi Thua Thien-Hue  untuk mencari para buruh yang hilang  di Pusat Listrik Tenaga Air (PLTA)  Rao Trang 3.

Komentar

Yang lain