Presiden Donald Trump memperingatkan akibat yang serius kalau Uni Eropa tidak melakukan perundingan dagang

(VOVWORLD) - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, pada Kamis (14/3), telah memperingatkan kepada Uni Eropa tentang akibat-akibat ekonomi yang serius kalau Brussels tidak melakukan perundingan dagang dengan AS. 
Presiden Donald Trump memperingatkan akibat yang serius kalau Uni Eropa tidak melakukan perundingan dagang - ảnh 1 Presiden AS, Donald Trump (Foto: AFP/ VNA)

Peringatan tersebut dikeluarkan setelah Parlemen Eropa, pada hari yang sama telah menentang Uni Eropa yang kembali melakukan perundingan dagang dengan Washington, menurut itu memberikan pukulan yang tak terduga terhadap upaya-upaya untuk menghindari satu perang dagang antara dua pihak. Dia mengatakan bahwa Uni Eropa telah tidak bersikap adil terhadap AS dan Washington akan memberikan balasan dengan pengenaan tarif terhadap banyak produk Uni Eropa yang diekspor ke AS.

Sebelumnya, dengan 223 suara kontra, 198 suara pro dan 37 suara blanko, Parlemen Eropa telah menentang penyerahan hak kepada Uni Eropa untuk memulai perundingan dagang  dengan AS. Meskipun Parlemen Eropa hanya memainkan peranan sebagai penasehat yang bersangkutan dengan perundingan-perundingan dari Uni Eropa, tetapi badan ini akan mengeluarkan suara terakhir ketika mencapai satu permufakatan.

Komentar

Yang lain