Presiden Nguyen Xuan Phuc Hadiri Peringatan 60 Tahun Pembentukan Pasukan Pengintai.

(VOVWORLD) - Pada 29 September sore di Hanoi, Presiden Nguyen Xuan Phuc menghadiri upacara untuk merayakan ulang tahun ke-60 pembentukan pasukan pengintai (29 September 1961- 29 September 2021) dan dianugerahi Penghargaan Bintang Pertahanan Tanah air, peringkat kelas Kedua untuk Pasukan pengintai, Kementerian Keamanan Publik. 
Presiden Nguyen Xuan Phuc Hadiri Peringatan 60 Tahun Pembentukan Pasukan Pengintai. - ảnh 1Presiden Nguyen Xuan Phuc berbicara pada upacara. Foto: VNA

Berbicara pada upacara tersebut, Presiden Nguyen Xuan Phuc sangat menghargai generasi pasukan pengintai- Kementerian Keamanan Publik Rakyat atas prestasi dan dedikasi luar biasa mereka selama 60 tahun terakhir. Menekankan kesulitan, tantangan, dan tugas mendesak di masa mendatang, Presiden Nguyen Xuan Phuc mengatakan:

Penting untuk terus secara efektif menerapkan pedoman, kebijakan, dan undang-undang Partai untuk melindungi keamanan nasional dan ketertiban sosial, prinsip memastikan kepemimpinan langsung yang mutlak dalam semua aspek Partai, dominasi Presiden, dan pengelolaan Pemerintah. Dalam situasi apapun, perlu untuk menjaga keamanan, ketertiban sosial, menciptakan lingkungan yang damai, stabil dan kondisi yang menguntungkan untuk pembangunan nasional.

Presiden juga meminta pasukan kepolisian pengintai untuk memperkuat solidaritas dengan masyarakat, mengingat ini adalah masalah prinsip dalam membangun pasukan pengintai dan menerapkan langkah-langkah dan kerja pengintaian.

Komentar

Yang lain