Presiden Vietnam, Tran Dai Quang menerima Dubes Australia sehubungan dengan akhir masa baktinya di Vietnam

(VOVworld) – Presiden Vietnam, Tran Dai Quang, Kamis sore (26/5) di kota Hanoi, menerima Duta Besar (Dubes) Australia, Hugh Borrowman sehubungan dengan akhir masa baktinya di Vietnam. Pada pertemuan ini, Presiden Tran Dai Quang menekankan bahwa Australia merupakan salah satu diantara mitra-mitra perdagangan dan investasi papan atas dari Vietnam, nilai perdagangan mencapai pertumbuhan kira-kira 10% setiap tahun, mencapai kira-kira 5 miliar dolar Amerika Serikat pada 2015. Beliau mengapresiasi semua badan usaha dan proyek investasi Australia yang telah turut memberikan sumbangan positif kepada proses pengembangan sosial-ekonomi Vietnam, khususnya di bidang-bidang perbankan, permigasan, pembangunan, industri ringan, industri pengolahan, jasa; bersamaan itu berharap supaya pihak Australia menciptakan syarat yang kondusif kepada produk pertanian dan perikanan Vietnam masuk ke pasar negara ini.


Presiden Vietnam, Tran Dai Quang menerima Dubes Australia sehubungan dengan akhir masa baktinya di Vietnam - ảnh 1
Duta Besar Australia untuk Vietnam, Hugh Borrowman
(Foto: dantri.com.vn)


Mengenai hubungan internasional, Presiden Tran Dai Quang meminta kepada dua negara supaya terus bekerjasama erat dan berkoordinasi dalam hal pendirian di semua forum regional dan internasional seperti Konferensi Tingkat Tinggi Asia Timur (EAS), Forum Kerjasama Ekonomi Asia – Pasifik (APEC) dan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Beliau berpendapat bahwa dua pihak harus terus mempertahankan pertukaran delegasi tingkat tinggi setiap tahun dan di semua kanal Partai, Pemerintah, Negara dan temu pergaulan rakyat. Presiden Tran Dai Quang menekankan bahwa Pemerintah Vietnam selalu merangsang kaum diaspora Vietnam di Australia supaya berintegrasi dan menaati hukum Australia, menjaga identitas kebudayaan bangsa dan benar-benar menjadi jembatan penghubung bagi hubungan persahabatan antara dua negara. 
Berita Terkait

Komentar

Yang lain