Provinsi Khanh Hoa: Kaum nelayan berangkat ke lapangan ikan Truong Sa

(VOVWORLD) - Kaum nelayan beranggapan bahwa tanggal 6 bulan satu kalender imlek merupakan tanggal yang baik, jadi semua kapal penangkapan ikan di Provinsi Khanh Hoa berangkat ke lapangan ikan Truong Sa, memulai satu tahun penangkapan ikan yang baru.
 
Provinsi Khanh Hoa: Kaum nelayan berangkat ke lapangan  ikan Truong Sa - ảnh 1 Kaum nelayan Provinsi Khanh Hoa siap berangkat ke laut (Foto: VOV)

Di pelabuhan ikan Vinh Luong, Kota Nha Trang di bagian Utara, tempat yang menderita kerugian berat akibat taufan Damrey pada tiga bulan lalu, juga ramai dengan kapal-kapal penangkapan ikan. Saudara Nguyen Xuan Quang, Desa Luong Son, Kecamatan Vinh Luong, memberitahukan bahwa dalam taufan Damrey, dua kapal milik keluarganya telah tenggelam dengan total kerugian sebesar 500 juta VND. Setelah taufan, dia tetap memutuskan meminjam modal untuk meraparasi kapal agar bisa berangkat ke laut pada awal tahun.

Sementara itu, di Pelabuhan Ikan Hon Ro, Kota Nha Trang, kapal-kapal penangkapan ikan di lepas pantai milik para nelayan provinsi-provinsi di daerah Trung Bo Selatan antri untuk berlabuh. Kapal-kapal ini baru saja pulang dari wilayah laut Truong Sa. Selama 10 hari ini, setiap kapal ketika berlabuh mengangkut lebih dari 10 ton ikan, bahkan ada kapal yang mengangkut 20 ton ikan. Bapak Nguyen Thanh Hai, pemilik kapal KH 90486 TS, di Kecamatan Phuoc Dong, Kota Nha Trang memberitahukan:

Kami mendarat pada tanggal 29 bulan duabelas kalender imlek dan mendapat laba yang tinggi. Sangat sangat senang. Saya di laut kira-kira 20 hari dan kapal saya menghabiskan lebih dari 4.500 liter minyak. Sekarang, ada kapal yang mengangkut 17-18 ton ikan. Saya berharap supaya keberangkatan pada awal tahun akan mencapai banyak sukses”.

Komentar

Yang lain