Provinsi Quang Tri bersedia melaksanakan upaya menghadapi topan Saudel secara tepat waktu

(VOVWORLD) -  Deputi Harian Perdana Menteri (PM) Vietnam, Truong Hoa Binh, pada Kamis  (22 Oktober), mengadakan rapat kerja dengan pimpinan Provinsi Quang Tri  tentang usaha mengatasi dampak  banjir bandang.
Provinsi Quang Tri bersedia melaksanakan upaya menghadapi topan Saudel  secara tepat  waktu - ảnh 1 Deputi PM Truong Hoa Binh berbicara di depan rakat kerja tersebut (Foto: VNA)

Pada rapat kerja ini, Deputi PM Truong Hoa Binh  menilai bahwa Provinsi Quang Tri  menderita dampak dan kerugian  terberat  yang ditimbulkan hujan lebat .

Dalam menghadapi situasi hujan lebat dan banjir bandang yang terjadi secara tiba-tiba dan sulit diduga, serta topan Saudel mungkin berpengaruh langsung terhadap provinsi-provinsi Vietnam Tengah, Deputi PM Truong Hoa Binh meminta  Provinsi Quang Tri untuk terus memantau situasi dan  prakiraan cuacara, memberi bimbingan dan melaksanakan upaya mengatasi dampak yang ditimbulkan bencana alam terhadap semua daerah dengan opsi yang lebih siap, lebih  proaktif, jangan subyektif. Provinsi ini melaksanakan bimbingan Pemerintah dan Perdana Menteri tentang pencegahan dan penanggulangan bencana alam, fokus melindung jiwa dan harta benda, menstabilkan kehidupan warga, aktif melaksanakan upaya  menyelamatkan korban dan sebagainya.

Komentar

Yang lain