Pulau Phu Quoc (Vietnam) Lolos Masuk ke 25 Besar Pulau Terindah di Dunia


(VOVWORLD) - Majalah “Travel+Leisure” (Amerika Serikat) baru-baru ini mengeluarkan daftar 25 pulau terindah di dunia tahun 2022, dalam rangka penghargaan World’s Best Awards yang berlangsung secara tahunan. Dalam daftar ini, pulau Phu Quoc, Provinsi Kien Giang, Vietnam Selatan, menduduki peringkat ke-14. Ketika memperkenalkan pulau mutiara Phu Quoc, “Travel+Leisure” menulis: “Antusiasme pembaca terhadap Phu Quoc (Vietnam) telah membantu tempat ini memiliki satu posisi dalam daftar ini, berkat pantai-pantai dengan pasir putih dan makanan enak. Pulau ini terkenal akan produksi kecap ikan dan lada, serta karang-karang dan hutan tropis yang lebat.

Selama bertahun-tahun belakangan ini, Phu Quoc menjadi simbol pariwisata Vietnam ketika disukai wisatawan di seluruh dunia dan terus-menerus lolos masuk ke dalam daftar-daftar pemilihan. Pulau mutiara ini memiliki basis-basis akomodasi kelas dunia, interior mewah dan pantai yang indah. Phu Quoc juga memiliki satu bandara internasional, bebas visa untuk wisatawan mancanegara, mengondisikan wisatawan untuk menawarkan pengalaman.

Komentar

Yang lain