Resolusi tentang interpelasi dan jawaban interpelasi dari Majelis Nasional Vietnam

(VOVworld)- Pada Rabu, (5 Desember), Kantor Majelis Nasional mengumumkan resolusi tentang interpelasi dan jawaban interpelasi pada persidangan ke-4 Majelis Nasional Vietnam angkatan ke-13.

Resolusi tentang interpelasi dan jawaban interpelasi dari Majelis Nasional Vietnam - ảnh 1

Aktivitas interpelasi dalam Persidangan ke-4 Majelis Nasional Vietnam angkatan ke-13
(Foto: chaobuoisang.net)

Menurut itu, Majelis Nasional meminta kepada Menteri Industri dan Perdagangan supaya terus mengambil langkah-langkah yang sinkron untuk mengatasi kesulitan, memperkuat produksi, memperluas pasar domestik dan pasar luar negeri, merangsang konsumsi  barang buatan dalam negeri, mengelola secara ketat impor barang, membatasi defisit perdagangan. Menteri Industri dan Perdagangan berkoordinasi dengan semua kementerian, instansi dan daerah supaya terus meninjau perancangan umum tentang hydro listrik untuk dilaporkan kepada Majelis Nasional pada persidangan ke-6 yang akan berlangsung pada Oktober dan November 2013. Menteri Pembangunan berfokus mengatasi kebekuan di bidang pasar real estate, menangani tanah yang terlantar, membuat rencana untuk memecahkan masalah perumahan sosial, rumah untuk kaum mahasiswa dan pekerja yang berpendapatan rendah, menjamin agar sampai tahun 2013 berhasil menciptakan perubahan yang positif di bidang ini. Gubernur Bank Negara berfokus pada manajemen kebijakan moneter untuk menciptakan perubahan yang positif dalam restrukturisasi sistim perbankan dan semua organisasi perkreditan pada tahun 2013. Menteri Kesehatan menggelarkan secara sinkron semua solusi untuk meningkatkan kualitas pemeriksaan dan pengobatan terhadap rakyat, memperkuat pengelolaan obat-obatan, harga obat-obatan dan biaya rumah sakit./.

Komentar

Yang lain