Sampai tahun 2025, 95% warga di seluruh Vietnam punya dokumen kesehatan elektronik

(VOVWORLD) - Vietnam menargetkan sampai tahun 2025, sejumlah 95% warga di seluruh negeri akan punya dokumen kesehatan elektronik.

Ketika warga datang ke basis kesehatan di mana saja di seluruh Vietnam, hanya dengan satu klik, komputer akan menampilkan semua informasi tentang keadaan kesehatan orang itu. Hal ini sangat bermanfaat untuk diagnosa dan pengobatan. Itulah target penggelaran dokumen elektronik di seluruh negeri, dan mengubah kebiasaan pengobatan yang hanya berdasarkan pada dokumen kertas sebelumnya yang memakan banyak waktu dan usaha dari para petugas medis dan  dokter.

Sebanyak 22 provinsi dan kota telah menggelar aplikasi lapor kesehatan warga dari sistem kesehatan tingkat kecamatan sampai tingkat provinsi dan kota. Pada masa depan, dokumen pengelolaan kesehatan warga harus dihubungkan dari klinik kecamatan sampai basis-basis kesehatan tingkat atas. Ketika warga datang ke basis kesehatan, para dokter di semua rumah sakit juga bisa menguasai informasi lengkap tentang kondisi kesehatan pasien melaluii sistem komputer.  

Komentar

Yang lain