Selesaikan Program Induk Dalam Cegah dan Kendalikan Wabah Covid-19 serta Program Pulihkan dan Kembangkan Sosial-Ekonomi

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Pham Minh Chinh pada tanggal 06 Desember pagi memimpin sidang pleno Forum tingkat tinggi tahunan kali ke-3 tentang Industri 4.0.
Selesaikan Program Induk Dalam Cegah dan Kendalikan  Wabah Covid-19 serta Program Pulihkan dan Kembangkan Sosial-Ekonomi - ảnh 1PM Pham Minh Chinh berbicara di depan forum tersebut (Foto: VOV)

Sidang tersebut diadakan secara online dan offline dengan hampir 100 tempat ujung di dalam dan luar negeri. Tema forum kali ini yakni: "Memulihkan dan mengembangkan sosial-ekonomi secara berkesinambungan pasca pandemi Covid-19 dan memperhebat industrialisasi dan modernisasi pada era digital". 

Berbicara di depan forum tersebut, PM Pham Minh Chinh menekankan bahwa kemampuan beradaptasi dan berkembang dari setiap negara ketika terkena dampak akibat pandemi Covid-19 dalam era digital dan globalisasi sekarang menjadi masalah besar, darurat sekaligus berjangka panjang, khususnya dampak yang kian intensif dan ekstensif akibat Revolusi 4.0. PM Pham Minh Chinh memberitahukan bahwa Pemerintah sedang fokus menyelesaikan Program induk dalam mencegah dan mengendalikan wabah Covid-19 dan Program memulihkan dan mengembangkan sosial-ekonomi. Vietnam telah memilih cara pendekatan seluruh warga dalam pencegahan dan pengendalian wabah. 
Pada waktu mendatang, Vietnam terus menggelar pedoman beradaptasi secara aman, fleksibel dan berhasil mengendalikan wabah, fokus meningkatkan kualitas sumber daya manusia kesehatan, memperkuat sistem basis kesehatan, kesehatan preventif, mencakupi vaksin dan obat Covid-19, mengatasi kesulitan bagi produksi dan bisnis, melayani badan usaha secara baik dan menciptakan terobosan dalam membangun sistem infrastruktur, terutama infrastruktur strategis atas fondasi transformasi digital serta pengembangan ekonomi digital dan sosial digital.  

"Mengembangkan secara maksimal faktor manusia, menganggap manusia sebagai sentral, adalah maujud, target sekaligus motivasi bagi perkembangan. Kita tidak mengorbankan pengaman sosial, tidak mengorbankan lingkungan alih-alih mengejar pertumbuhan. Menjaga secara mantap stabilitas sosial-ekonomi, memperkuat pertahanan dan keamanan, meningkatkan efektivitas hubungan luar negeri dan integrasi internasional, menciptakan lingkungan dan syarat yang konfusif bagi perkembangan tanah air”.

Komentar

Yang lain