Seni lagu rakyat Bai Choi Vietnam Tengah menjadi Pusaka Budaya Nonbendawi yang mewakili umat manusia

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, Sabtu malam (5 Mei), di Kota Quy Nhon, Provinsi Binh Dinh menghadiri acara menyambut piagam UNESCO yang memuliakan “Seni lagu rakyat Bai Choi Vietnam Tengah” menjadi Pusaka Budaya Nonbendawi yang mewakili umat manusia. 
Seni lagu rakyat Bai Choi Vietnam Tengah menjadi Pusaka Budaya Nonbendawi yang mewakili umat manusia - ảnh 1PM Nguyen Xuan Phuc berpidato di depan acara  (Foto: dantri.com) 

Di depan acara ini, PM Nguyen Xuan Phuc menekankan bahwa pemuliaan UNESCO terhadap “Seni lagu rakyat Bai Choi Vietnam Tengah” sebagai Pusaka Budaya Nonbendawi yang mewakili umat manusia merupakan brand nasional yang dicatat oleh dunia, melalui itu turut memperkenalkan kerajinan, kekreatifan dan perikemanusiaan dari manusia di Vietnam Tengah kepada sahabat-sahabat internasional. PM Nguyen Xuan Phuc menekankan tanggung-jawab menjaga dan mengkonservasikan seni lagu rakyat Bai Choi, karena dari sekarang ini, pusaka ini bukanlah milik Vietnam saja, tapi telah menjadi aset bersama dari umat manusia. “Pemerintah Vietnam berkomitmen bersama dengan para artisan, seniman-seniwati dan komunitas melaksanakan pusaka, badan-badan dari pusat dan daerah melaksanakan dengan serius dan efektif program aksi nasional dalam menjaga dan mengembangkan nilai pusaka “Seni lagu rakyat Bai Choi Vietnam Tengah” secara berkesinambungan maupun puasaka-pusaka lain yang mendapat pengakuan dari UNESCO”.

PM Nguyen Xuan Phuc memberitahukan bahwa dengan 12 pusaka budaya nonbendawi yang mendapat pengakuan dari UNESCO, Vietnam menduduki posisi ke-8 di antara 177 negara anggota Konvensi Pelestarian Pusaka Budaya Nonbendawi. Sehubungan dengan ini, Kementerian Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Vietnam telah mengumumkan program aksi nasional untuk menjaga dan mengembangkan nilai pusaka budaya nonbendawi dari umat manusia “Seni lagu rakyat Bai Choi”.

Komentar

Yang lain