Status koordinasi kerja antara Komite Tetap MN dan Presidium Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam

(VOVworld) – Komite Tetap Majelis Nasional (MN) Vietnam dan Presidum Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Rabu sore (2/3) mengadakan konferensi untuk menggelarkan Status koordinasi kerja tahun 2016 antara dua badan ini.


Status koordinasi kerja antara Komite Tetap MN dan Presidium Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam - ảnh 1
Satu konferensi tentang koordinasi kerja antara dua badan
(Foto: mattran.danang.gov.vn)

Ketua MN Vietnam, Nguyen Sinh Hung dan Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan bersama-sama memimpin konferensi ini. Pada tahun 2016, dua badan ini menetapkan titik berat koordinasi kerja ialah berkoordinasi mengevaluasikan masa bakti MN angkatan ke-13, membimbing evaluasi masa bakti Dewan Rakyat berbagai tingkat masa bakti 2011-2016, mengkoordinasikan pekerjaan pemilihan anggota MN dan anggota Dewan Rakyat masa bakti baru. Diantaranya, Komite Tetap MN Vietnam berkoordinasi erat dengan Presidium Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam untuk melaksanakan secara lengkap peranan dan tanggung-jawab dalam melaksanakan proses permusyawaratan dan nominasi calon MN.


Komentar

Yang lain