Tentara Pemerintah Suriah mengontrol kota madya strategis Qusayr

(VOVworld) – Tentara Pemerintah Suriah pada Minggu (19 Mei) telah merebut kontrol terhadap kota madya Qusayr, satu benteng strategis dari pasukan pembangkang di Suriah Tengah. Tentara sedang memburu para anasir teroris di kota madya tersebut.

Tentara Pemerintah Suriah mengontrol kota madya strategis Qusayr - ảnh 1
Posisi kota madya Qusayr
(Foto: yalibnan.com)

Pada hari yang sama, Wakil Sekretaris Jenderal Liga Arab, Ahmed Ben Hilli memberitahukan bahwa satu komite urusan masalah Suriah dari Liga Arab akan mengadakan sidang darurat pada 23 Mei ini menjelang diselenggarakannya konferensi perdamaian internasional untuk menghentikan perang di negara Timur Tengah tersebut. Konferensi ini direncanakan akan dihadiri kekuatan oposisi dan para anggota Pemerintah Suriah, namun hal ini sulit menjadi kenyataan karena pihak oposisi menolak menganggap Presiden Bashar al Assad sebagai mitra perundingan./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain