Total modal investasi asing langsung diprakirakan mencapai lebih dari 33 miliar USD dari awal tahun sampai sekarang ini

(VOVWORLD) - Total modal investasi asing langsung ke Vietnam selama 11 bulan ini, termasuk yang terdaftardan kontribusi modal mencapai lebih dari 33 miliar USD, meningkat lebih dari 53% terbanding dengan masa yang sama pada tahun 2016.
Total modal investasi asing langsung diprakirakan mencapai lebih dari 33 miliar USD dari awal tahun sampai sekarang ini - ảnh 1 Ilustrasi (Foto: VNA)

Menurut struktur cabang, bidang produksi dan suplai listrik, gas bakar, air panas, uap air dan AC menyerap investasi asing langsung yang paling besar dengan total modal-nya mencapai 8,4 miliar USD.

Di antara 79 negara dan teritori yang memiliki proyek investasi yang mendapat surat izin baru di Vietnam, Jepang merupakan investor yang paling besar, setelah itu ialah Republik Korea, Singapura dan Tiongkok menduduki posisi ke-4. 

Komentar

Yang lain