Uni Eropa Kenakan Sanksi Baru terhadap Iran

(VOVWORLD) - Pada Senin (22 Mei), Uni Eropa telah mengenakan sanksi baru terhadap pejabat dan entitas Iran.

Dalam daftar sanksi kali ini ada Dana Kerja sama Korps Pengawal Revolusi Islam Iran (IRGC) dan Organisasi Mahasiswa Basij. Selain itu, ada juga lima pejabat yang terkena sanksi, antara lain: tiga orang perwira tinggi kepolisian, seorang pejabat tinggi keamanan siber, dan seorang kejaksaan daerah. Sanksi tersebut meliputi pembekuan harta benda dan larangan visa. Ini adalah putaran sanksi ke-8 yang dikenakan Uni Eropa terhadap Iran, sehingga jumlah individu, entitas, dan lembaga Iran yang dikenai sanksi oleh Uni Eropa menjadi sekitar 160.

Komentar

Yang lain