Uni Eropa menetapkan waktu untuk Yunani menyampaikan daftar reformasi

(VOVworld) – Pada Minggu (12 April), Uni Eropa meminta kepada Yunani supaya sampai 20 April ini harus menyampaikan daftar reformasi-reformasi negara ini. Kalau daftar ini “bisa diterima”, Athena akan mendapatkan pengucuran bantuan terakhir dalam program bantuan senilai miliaran Euro yang sudah disetujui Uni Eropa dan Dana Moneter Internasional (IMF) untuk diberikan kepada Yunani.

Uni Eropa menetapkan waktu untuk Yunani menyampaikan daftar reformasi - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: vietnamplus.vn)


Kelompok para Menteri Keuangan kawasan mata uang bersama Eropa (Eurogroup) mengeluarkan batas waktu terakhir tersebut supaya punya cukup waktu untuk mempelajari rekomendsi Athena sebelum berlangsung pertemuan pada 24 April ini.

Selama ini, para perunding Yunani dan Uni Eropa telah berusaha menerobos kemacetan guna mengucurkan 7,2 miliar Euro sisanya untuk Yunani dalam program bantuan senilai 240 miliar Euro yang diberikan oleh Uni Eropa dan IMF setelah Athena menolak mempelajari pengurangan gaji di sektor negara./.

Komentar

Yang lain