Uni Eropa tidak menggubris seruan Italia tentang reformasi ketentuan-ketentuan keuangan

(VOVWORLD) - Negara-negara anggota utama Uni Eropa telah tidak menggubris seruan Italia tentang reformasi ketentuan-ketentuan keuangan Uni Eropa ini. 
Uni Eropa tidak menggubris seruan Italia tentang reformasi ketentuan-ketentuan keuangan - ảnh 1 PM Italia, Giuseppe Conte (Foto: VNA)

Ini dianggap sebagai  kegagalan Pemerintah Pimpinan Perdana Menteri (PM) Giuseppe Conte pada latar belakang Roma dan Brussels berrselisih tentang anggaran belanja publik.

Menteri negara-negara anggota Uni Eropa, pada Sabtu (14 September), telah melakukan perbahasan tentang pemutakhiran ketentuan-ketentuan belanja publik Uni Eropa ini. Tetapi, negara-negara anggota utama seperti Jerman, Perancis dan Belanda telah merendahkan arti penting masalah ini dengan alasan bahwa Eropa massih ada banyak masalah lebih penting lagi untuk dipecahkan.

Menurut Menteri Keuangan Perancis, Bruno Le Maire, semua rencana menyesuaikan ketentuan keuangan Uni Eropa akan memberikan perselisihan dan Uni Eropa perlu memberikan prioritas untuk memecahkan tantangan-tantangan lain, khususnya masalah investasi.

Sebelumnya, dalam kunjungan di Brussels, PM Giuseppe Conte telah berseru supaya mengupgrade  dan menyederhanakan sistem ketentuan-ketentuan keuangan Uni Eropa dengan nama Trakktat Pertumbuhan dan Kestabilan. Traktat ini punya ketentuan pokok yaitu defisit anggaran keuangan sama dengan 3% GDP dan pagu utang publik  sema dengan 60% GDP.

Traktat tersebut menjadi sabab-musabab utama yang menimbulkan perselisihan tentang anggaran keuangan antara Komisi Eropa dan pemerintah populis sebelumnya di Italia.

Komentar

Yang lain