Utusan Istimewa dari Presiden Filipina tiba di Hong Kong, Tiongkok

(VOVworld) – Fidel Ramos, Utusan Istimewa dari Presiden Filipina, Rodrigo Duterte, Senin (8/8) telah tiba di Hong Kong, Tiongkok untuk melakukan pertemuan dengan para mantan pejabat Pemerintah Tiongkok dan beberapa wirausaha.


Utusan Istimewa dari Presiden Filipina tiba di Hong Kong, Tiongkok - ảnh 1

Bapak Fidel Ramos bertugas membuka jalan bagi perundingan-perundingan antara Manila dan Beijing yang menjadi tegang bersangkutan dengan masalah Laut Timur selama ini. Kantor Berita Kyodo mengutip kata-kata mantan Presiden Filipina, Fidel Ramos yang memberitahukan bahwa kunjungannya selama dari 4-5 hari bisa memulihkan kembali hubungan-hubungan persahabatan bilateral. Akan tetapi, dia memberitahukan akan tidak ikut serta dalam perundingan-perundingan.

Komentar

Yang lain