Venezuela: Perundingan antara pemerintah dan faksi oposisi tidak mencapai permufakatan

(VOVWORLD) - Pemimpin faksi oposisi di Venezuela, Juan Guaido, Rabu (29 Mei) memberitahukan bahwa pertemuan dengan pemerintah pimpinan Presiden Nicolas Maduro di Oslo dengan Norwegia sebagai mediator telah berakhir tanpa mencapai permufakatan  yang bersangkutan dengan langkah-langkah untuk memecahkan krisis politik dan sosial-ekonomi di negara Amerika Latin ini. 
Venezuela: Perundingan antara pemerintah dan faksi oposisi tidak mencapai permufakatan - ảnh 1Presiden Venezuela, Nicolas Maduro  (Foto: AFP/VNA) 

Menurut komunike pers, faksi oposisi Venezuela menyatakan bahwa gerakan-gerik mediator akan “bermanfaat” kalau ada faktor-faktor yang mendorong satu solusi yang sebenarnya, bersamaan itu menekankan komitmen terus bekerjasama dengan Norwegia untuk mengusahakan jalan keluar terhadap kemacetan-kemacetan sekarang ini.

Walaupun begitu, pemimpin Guaido tetap menegaskan bahwa solusi optimal terhadap negara ini perlu berdasarkan pada masalah memulihkan ketertiban undang-undang dasar, membantu warga Venezuela menentukan sendiri masa depannya melalui pemilihan yang bebas, dengan pengawasan dan pemeriksaan yang ketat dan transparan.

Komentar

Yang lain