Viet Nam mementingkan penguatan hubungan dengan Panama

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Viet Nam, Nguyen Xuan Phuc, pada Senin pagi (15 Juli), ketika menerima Duta Besar Panama, Servio Samudio yang  beraudiensi sehubungan dengan akhir masa baktinya di Viet Nam  telah menegaskan bahwa Viet Nam mementingkan penguatan hubungan dengan negara-negara Amerika Latin pada umumnya dan Panama pada khususnya. 
Viet Nam mementingkan penguatan hubungan dengan Panama - ảnh 1PM Nguyen Xuan Phuc menerima Duta Besar Panama, Servio Samudio  (Foto: thoibaotaichinh.vn) 

Beliau telah meminta kepada dua negara supaya mendorong kerjasama perdagangan dan investasi.

Pada pihaknya, Duta Besar Servio Samudio menegaskan bahwa Panama selalu  mendukung Viet Nam untuk memikul dengan baik peranan sebagai Ketua ASEAN pada tahun 2020 dan menginginkan agar Viet Nam menjadi jembatan penghubung dan pintu gerbang bagi Pamana untuk masuk ke pasar ASEAN. Panama juga bersedia menjadi jembatan penghubung dan pintu gerbang bagi Viet Nam untuk masuk ke pasar Amerika Latin. Dia percaya bahwa dua pihak akan mengadakan banyak aktivitas untuk memperingati ulang tahun ke-45 penggalangan hubungan diplomatik pada tahun 2020 dan Panama ingin menyambut kedatangan PM Viet Nam ke Panama.

Komentar

Yang lain