Vietnam Ajukkan Pandangan Di Sidang Khusus DK PBB Tentang Situasi Myanmar

(VOVWORLD) - Sidang khusus ke-29 Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) diadakan secara virtual pada akhir pekan lalu atas usulan Uni Eropa dan Kerajaan Inggris tentang hak asasi manusia (HAM) di Myanmar.

Berbicara di depan sidang tersebut, Duta Besar (Dubes) Le Thi Tuyet Mai, Kepala Perwakilan Tetap Vietnam di samping PBB, Organisasi Perdagangan Dunia (WTO) dan organisasi-organisasi internasional lain di Jenewa, Swiss menunjukan pandangan Vietnam yakni sebagai anggota ASEAN, Vietnam memantau secara ketat  semua perkembangan di Myanmar dan berharap agar Myanmar cepat menstabilkan situasi untuk membangun dan mengembangkan tanah air demi perdamaian, stabilitas serta kerja sama di kawasan, terus menyumbangkan proses pembangunan Komunitas ASEAN. Vietnam mengimbau komunitas internasional dan para mitra pembangunan supaya terus membantu proses transisi demokrasi  di Myanmar, sesuai dengan keingingan dan kepentingan warga Myanmar.

Komentar

Yang lain