Vietnam Bangkit dengan Pesat dalam Teknologi Informasi dan Komunikasi

(VOVWORLD) - Seminar dengan tema "Why Vietnam" (atau Mengapa Vietnam) dalam rangka Konferensi dan Pameran Dunia Digital tahun 2021 diselenggarakan kemarin sore, 14 Oktober. Menurut Nguyen Thanh Tuyen, Wakil Kepala Direktorat Teknologi Informasi (Kementerian Informasi dan Komunikasi), Vietnam mempunyai populasi yang besar, dengan PDB peringkat ke-40 di dunia dan ke-4 di ASEAN.

Selama beberapa tahun terakhir, Vietnam telah meningkat melampaui banyak kekuatan dalam teknologi informasi, bahkan di beberapa bidang mencapai 10 besar di dunia. Dalam hal produksi dan ekspor ponsel, Vietnam menempati urutan ke-2 di dunia, dengan pangsa pasar 13,3 % pada 2019. Sementara terkait ekspor elektronik, Vietnam menempati urutan ke-9 di dunia. Pada seminar tersebut, perwakilan badan usaha membahas peran Vietnam dalam industri teknologi dan rantai pasokan global; Kebijakan e-commerce Vietnam perlu mendapat perhatian untuk berpartisipasi lebih besar dalam proses globalisasi; Mengomentari kapasitas inovasi perusahaan Vietnam dibandingkan dengan dunia; dalam rangka Konferensi dan Pameran Dunia Digital tahun 2021, juga pada tanggal 14 Oktober sore diselenggarakan Meja Bundar Tingkat Menteri dengan tema "Digitalisasi kehidupan sehari-hari: layanan publik yang mempromosikan transformasi digital". Pada sesi diskusi, para delegasi fokus membahas dampak pandemi yang mempengaruhi penggunaan konten dan layanan digital; peran layanan pemerintah secara umum dalam mendorong transformasi digital; solusi agar warga negara dapat dilengkapi dengan keterampilan digital yang tepat untuk masa depan digital yang sesungguhnya.

 

Komentar

Yang lain