Vietnam dan Republik Korea sepakat mendorong hubungan kerjasama ekonomi, perdagangan dan investasi

(VOVWORLD) - Di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi memperingati HUT ke-30 penggalangan hubungan dialog antara ASEAN – Republik Korea dan KTT Mekong – Republik Korea yang pertama, Menteri Industri dan Perdagangan Vietnam, Tran Tuan Anh, pada Selasa (26/11), melakukan pertemuan dengan timpalannya dari Republik Korea, Sung Yun-mo untuk membahas ide tentang perluasan perdagangan bilateral.

Vietnam dan Republik Korea sepakat mendorong hubungan kerjasama ekonomi, perdagangan dan investasi - ảnh 1 Menteri Industri dan Perdagangan Vietnam, Tran Tuan Anh dan timpalannya dari Republik Korea, Sung Yun-mo (Foto: VNA)

Dua pihak sepakat memperkuat kerjasama di berbagai cabang industri, khususnya cabang pengolahan, manufaktur dan industri penunjang, energi, perdagangan, ekspor hasil pertanian dan perikanan Vietnam ke Republik Korea. Di samping itu, terus berkoordinasi melaksanakan program bantuan teknik untuk membantu Vietnam membangun dan mengoperasikan sistem peringatan cepat tentang pengamanan perdagangan.

Pada kesempatan ini, dua menteri bersama-sama memimpin sidang ketiga dải Komisi gabungan pelaksanaan Perjanjian Perdagangan Bebas Vietnam – Republik Korea dan menyaksikan acara penandatanganan Nota kesepahaman tentang proyek “Meningkatkan kemampuan dan perkembangan bersama di cabang jasa distribusi di Vietnam”.

Komentar

Yang lain