Vietnam melaksanakan komitmen ketenaga-kerjaan dalam CP TPP dan EVFTA

(VOVWORLD) - Lokakarya komitmen ketenaga-kerjaan Vietnam dalam Perjanjian Komprehensif dan Progresif untuk Kemitraan Trans-Pasifik (CP TPP) dan Perjanjian Perdagangan Bebas Vietnam-Uni Eropa (EVFTA) diadakan pada Selasa (04 Desember), di Kota Ho Chi Minh.
Vietnam melaksanakan komitmen ketenaga-kerjaan dalam CP TPP dan EVFTA - ảnh 1Nguyen Manh Cuong, Kepala Direktorat Jenderal Kerjasama Internasional, Kementerian Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Disabilitas dan Sosial Vietnam (tengah) berbicara di depan lokakarya tersebut (Foto: Thanh Vu/VNA)

Pada lokakarya ini, para utusan telah membahas pelaksanaan komitmen-komitmen tentang ketenaga-kerjaan dalam EVFTA dan CP TPP, peta jalan mengusulkan ratifikasi atas  konvensi-konvensi Organisasi Perburuhan  Internasional (ILO), merevisi  dan menyempurnakan  Kitap Undang-Undang mengenai Ketenaga-Kerjaan; Institusi-institusi dan personil Vietnam yang perlu disiapkan untuk melaksanakan komitmen ketenaga-kerjaan dalam CP TPP dan EVFTA; pelaksanaan standar-standar ketenaga-kerjaan internasional dalam badan usaha dan sebagainya.

Doan Mau Diep, Deputi Menteri Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Disabilitas dan Sosial Vietnam memberitahukan bahwa sekarang Kementerian Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang  Disabilitas dan Sosial Vietnam melakukan penelitian tentang kemungkinan mengesahkan 3 konvensi dasar dari ILO untuk memanifestasikan komitmen ketenaga-kerjaan Vietnam dalam perjanjian-perjanjian generasi baru. Seiring dengan itu, Kementerian ini mengumumkan  komitmen ketenaga-kerjaan dalam CPTPP dan EVFTA, menyesuaikan Undang-Undang mengenai Ketenaga Kerjaan dan memberlakukan naskah-naskah petunjuk pelaksanaannya.  

Komentar

Yang lain