Vietnam Melaksanakan Secara Berhasil-guna Semua Konvensi Internasional tentang Menghadapi Perubahan Iklim

(VOVWORLD) - Komisi Hubungan Luar Negeri Majelis Nasional (MN) Vietnam, pada Rabu (25/12), telah mengadakan konferensi pengawasan tematik: “Situasi pelaksanaan konvensi-konvensi internasional tentang menghadapi perubahan iklim dimana Vietnam menjadi anggotanya”.
Vietnam Melaksanakan Secara Berhasil-guna Semua Konvensi Internasional tentang Menghadapi Perubahan Iklim - ảnh 1 Hutan lindung di Kabupaten Phong Dien, Provinsi Thua Thien - Hue (Foto: Ho Cau / VNA)

Deputi Menteri Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup Vietnam, Le Cong Thanh memberitahukan bahwa Vietnam telah melaksanakan secara lengkap kewajiban-kewajiban dari satu pihak peserta Konvensi Kerangka Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) tentang perubahan iklim (UNFCCC), Protokol Kyoto, Permufakatan Paris, Konvensi Wina, Protokol Montreal dan dokumen-dokumen revisi yang bersangkutan; aktif ikut serta dalam perundingan internasional, berbagi pengalaman dengan dunia internasional tentang perubahan iklim dan perlindungan lapisan ozon.

Dalam rangka Perjanjian antara Pemerintah Vietnam dan Pemerintah Belanda dalam mengelola sumber air dan beradaptasi dengan perubahan iklim, telah membentuk kerangka kerjasama bilateral dalam menghadapi perubahan iklim dan pengelolaan air, membuka kesempatan pertukaran kerjasama antara badan-badan pemerintah, institut-institut penelitian dan komunitas badan usaha dua pihak di atas dasar prinsip berbagi perhatian bersama.

Komentar

Yang lain