Wabah Covid-19 menimbulkan dampak di banyak bidang terhadap dunia

(VOVWORLD) - Konferensi Para Pemimpin  keuangan G-20 yang diadakan pada Rabu (04 Maret), telah memberitahukan akan mengubah penyelenggaraan pertemuan di Washington (Amerika Serikat) pada medio bulan April menjadi pertemuan online karena wabah Covid-19.
Wabah Covid-19 menimbulkan dampak di banyak bidang terhadap dunia - ảnh 1 Panorama produksi satu pabrik di Kota Toyota, Provinsi Aichi, Jepang (Ilustrasi) (Foto: AFP/VNA)

Pada hari yang sama, Bank Dunia (WB) dan Dana Moneter Internasional (IMF) juga memberitahukan telah memutuskan akan melaksanakan konferensi-konferensi Musim Semi-nya melalui jembatan televisi alih-alih konferensi langsung yang  diadakan di Washington seperti setiap tahun karena mengkhawatirkan merebaknya besar virus SARS-CoV-2 di seluruh dunia.

Pada latar belakang Afrika mengkonfirmasikan lebih dari 10 kasus yang terinfeksi Covid-19 pada Rabu (04 Maret), Panitia Penyelenggara Forum CEO Afrika menyatakan akan menunda penyelenggaraan event tersebut di Pantai Gading.

Juga pada Rabu (04 Maret), Direktur Jenderal IMF, Kristalina Georgieva memperingatkan bahwa wabah Covid-19 menimbulkan “bahaya serius” dan akan mengurangi secara kuat laju pertumbuhan perekonomian global pada tahun 2020 ke taraf lebih rendah 2,9% terbanding dengan tahun lalu.

Dalam satu perkembangan yang bersangkutan, Menteri Keuangan Swedia, Magdalena Andersson, pada Rabu (04 Maret),  memprakirakan wabah Covid-19 akan mengurangi kira-kira 0,3% persentase pertumbuhan ekonomi negara ini pada tahun ini, bersamaan itu memperingatkan bahwa dampak-dampak akan lebih besar kalau wabah Covid-19 terjadi secara berkepanjangan dan lebih tersebar-luas terbanding dengan prakiraan sekarang.

Komentar

Yang lain