Wakil Ketua MN Vietnam, Do Ba Ty menerima Ketua Mahkamah Agung Rakyat Kuba

(VOVWORLD) - Wakil Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Do Ba Ty, pada Senin (26/8), di Kota Hanoi, menerima delegasi Mahkamah Agung Rakyat Kuba yang dikepalai Ketua-nya, Ruben Remigio Ferro yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam.
Wakil Ketua MN Vietnam, Do Ba Ty menerima Ketua Mahkamah Agung Rakyat Kuba - ảnh 1 Wakil Ketua MN Vietnam, Do Ba Ty menerima Ketua Mahkamah Agung Rakyat Kuba, Ruben Remigio Ferro (Foto: quochoi.vn)

Ketika berbicara di depan pertemuan ini, Wakil Ketua MN Do Ba Ty memberitahukan bahwa pemimpin Partai dan Negara Vietnam selalu mendukung kuat kerjasama persahabatan antara sistem Mahkamah dua negara; memenuhi tuntutan dari Pengadilan  tingkat provinsi dua negara dalam bertukar dan berbagi informasi tentang aktivitas yudikatif dan hukum. Wakil Ketua MN Do Ba Ty menganggap bahwa pada waktu mendatang, dua negara perlu terus memperhebat hubungan kerjasama di semua bidang, khususnya memperkuat pertukaran delegasi tingkat tinggi dalam aktivitas Parlemen, berbagi pengalaman di bidang yudikatif antara dua negara.

Ketua Mahkamah Agung Rakyat Kuba, Ruben Remigio Ferro memberitahukan bahwa selama ini, bidang yudikatif Kuba sedang mendapat kerjasama, keberbagian dan pengalaman yang bermanfaat dari pihak Vietnam. Kuba baru saja mempunyai Undang-Undang Dasar baru dan sedang menyempurnakan naskah Undang-Undang Dasar ini, maka sangat menghargai aktivitas-aktivitas temu pergaulan untuk saling memperoleh pengalaman di bidang yudikatif.

Komentar

Yang lain