WB membantu Viet Nam dalam strategi induk tentang pengembangan pendidikan tinggi

(VOVWORLD) - Menteri Pendidikan dan Pelatihan Viet Nam, Phung Xuan Nha, pada Selasa sore (16 April), mengadakan temu kerja  dengan wakil Bank Dunia (WB) untuk menetapkan arah bagi pekerjaan konsultasi tentang penyusunan Strategi induk tentang  pengembangan pendidikan tinggi Viet Nam untuk tahap 2021-2030 dan visi 2045.
WB membantu Viet Nam dalam strategi induk tentang pengembangan pendidikan tinggi - ảnh 1 Panorama temu kerja tersebut. (Foto: Viet Ha/giaoducthoidai.vn)

Hadir pada temu kerja ini, ada Achim Fock, Wakil Direktur WB di Viet Nam, beberapa pakar WB,  para pemimpin dari beberapa unit Kementerian Pendidikan dan Pelatihan Viet Nam dan beberapa  perguruan tinggi Viet Nam.

Pada temu kerja ini,  Menteri Pendidikan dan Pelatihan Viet Nam, Phung Xuan Nha meminta kepada WB supaya membantu Viet Nam menyusun, menyempurnakan  institusi, meningkatkan hasil-guna manajemen sistim dan manajemen terhadap setiap  perguruan tinggi. Dia mengharapakan agar sampai dengan tahun 2019 ini, WB akan membantu Viet Nam membuat Strategi induk tentang pengembangan pendidikan tinggi, membangun sistim kriterium, kerangka kebijakan untuk membenahi secara rasional sistim pendidikan tinggi. 

Agar melakukan koordinasi antara  Kementerian Pendidikan dan Pelatihan Viet Nam dengan WB untuk mencapai hasil yang lebih baik lagi,  Menteri Phung Xuan Nha  meminta kepada WB supaya berpartisipasi secara lebih mendalam  bersama dengan berbagai perguruan tinggi untuk membarui kegiatan manajemen, memperhatikan manajemen sesuai dengan tujuan yang dikaitkan dengan renovasi kreatif, indeks keuangan, indeks pemeriksaan, p

enjaminan kualitas dan indeks-indeks  perkembangan lain.

Komentar

Yang lain