Kekuatan Internal – Faktor yang Menentukan Keberhasilan Pasar Saham Vietnam

(VOVWORLD) - Pada tahun 2020, pasar saham Vietnam merupakan pasar yang bertumbuh paling kuat di Asia Tenggara dan lolos masuk ke dalam 10 Besar pasar saham yang memiliki daya pulih yang paling baik di dunia. Terhitung sampai dengan April 2021, pasar saham Vietnam terus mengalami pertumbuhan kuat dan diharapkan oleh banyak pakar akan menyerap lebih banyak arus modal investasi asing. 

Pasar saham Vietnam mengakhiri sesi transaksi terakhir pada bulan April dengan sesi kenaikan ke-3 yang berturut-turut setelah berhasil menguji dengan sukses tingkat dukungan 1.200 poin. Ini juga merupakan bulan kenaikan VN-Index ke-3 yang terus-menerus .

Kekuatan Internal – Faktor yang Menentukan Keberhasilan Pasar Saham Vietnam - ảnh 1Ilustrasi (Foto: Vietnam+)

Phan Dung Khanh, Direktur Konsultasi Investasi dari Perusahaan Saham Gabungan Efek Maybank KimEng, menganggap bahwa warna hijau dalam sesi-sesi transaksi selama ini merupakan sinyal yang menggembirakan terhadap para investor, membantu mereka percaya bahwa pasar akan  bertumbuh baik dalam jangka panjang dan mereka akan terus berinvestasi.

“Jika VN-Index melampaui zona 1.200 poin dan berdiri teguh di zona ini dalam waktu 1 sampai 2 pekan, maka kecenderungan akan menjadi lebih positif, VN-Index bisa mencapai 1.250-1.300 poin. Sebaliknya, VN-Index akan kembali ke kecenderungan penyesuaian yang menurun dalam jangka pendek”.

Pasar saham Vietnam tahun 2021 diharapkan oleh para investor dan pakar terus mengalami pertumbuhan kuat karena ada banyak faktor pendukung dari perekonomian yang dinilai berpeluang pulih lebih tinggi dari pada banyak negara yang lain. Selain itu, partisipasi Vietnam pada berbagai perjanjian perdagangan bilateral dan multilateral akan membantu perekonomian Vietnam mengalami pemulihan cepat, Vietnam juga bisa memperoleh keuntungan dari pergeseran rantai-rantai pasokan sekarang ke negara-negara dengan biaya produksi yang rendah. Di samping itu, pasar saham domestik tahun ini akan mengalami banyak perubahan positif tentang kualitas, faktor internal badan usaha yang terdaftar juga cukup baik.

Hasil bisnis yang dicapai badan usaha yang terdaftar menurut laporan keuangan triwulan IV 2020 mencatat bahwa 82% badan usaha yang mencapai keuntungan. Likuiditas mencapai lebih dari 18 triliun VND. Saudara Anh Tuan, seorang investor di Distrik 1, Kota Ho Chi Minh, menganggap bahwa ini merupakan saat bagi para investor untuk mengeluarkan keputusan investasi pada pasar saham dalam jangka panjang.

"Menurut hemat saya, ini merupakan peluang yang sangat besar bagi para investor kecil pada tahun 2021. Kita sedang menyambut sangat banyak kabar baik dari pasar saham dunia, misalnya seperti pasar saham Fed terus berkomitmen melonggarkan kebijakan moneter, setelah itu ialah Jepang, Thailand….dan Vietnam juga demikian. Pada waktu mendatang suku bunga akan sangat rendah”.

Pada Maret 2021, Lembaga Pemeringkat Kredibilitas Internasional “Moody’s” mengumumkan mempertahankan peringkat kredibilitas nasional dari Vietnam di taraf Ba3 terhadap pos-pos pengeluaran dengan mata uang domestik dan mata uang asing, serta pinjaman premium yang tidak mendapat jaminan, bersamaan itu menyesuaikan peningkatan prospek menjadi Positif.

Dasar bagi Moody’s untuk mengeluarkan keputusan mengutuhkan peringkat kredibilitas nasional  dan menyesuaikan peningkatan  prospek kredibilitas Vietnam  naik dua tingkat merupakan pencatatan atas prestasi perkembangan ekonomi Vietnam yang mengesankan, jauh melampaui negara-negara yang memiliki peringkat yang sama pada saat pandemi Covid-19 yang sedang berkembang sangat rumit di seluruh dunia. Prospek pertumbuhan ekonomi dalam jangka menengah merupakan sinyal positif bagi pasar saham Vietnam serta kalangan investor dalam dan luar negeri.

Khususnya, sesi transaksi pada 18 Maret, VN-Index melampaui 1.200 poin, taraf yang tertinggi dalam sejarah pasar saham Vietnam. Hal ini tidak hanya menciptakan psikologi optimis bagi para investor, melainkan juga mencerminkan harapan mereka terhadap kecenderungan maju dari pasar saham Vietnam.

Truong Hien Phuong, Direktur Perusahaan Saham Gabungan Efek KIS Vietnam, Cabang Kota Ho Chi Minh, mengatakan:

“Kita sedang memasuki gelombang kenaikan pada tahun ini, gelombang ini cukup panjang dan kuat. Kombinasi antara analisis dasar dan teknik menunjukkan bahwa pasar saham sudah dan akan terus meningkat pada waktu mendatang”.

Kekuatan Internal – Faktor yang Menentukan Keberhasilan Pasar Saham Vietnam - ảnh 2Truong Hien Phuong, Direktur Perusahaan Saham Gabungan Efek KIS Vietnam, Cabang Kota Ho Chi Minh (Foto: VOV)

Pasar saham Vietnam sedang memasuki siklus pertumbuhan baru, karena situasi di dalam dan luar negeri mengalami banyak faktor positif, membantu perekonomian dan pasar saham.  Semua kode saham mengalami pertumbuhan baik, dan mendapat perhatian banyak investor yang berada di kelompok keuangan, perbankan, pembangunan, real estate, industri, dan sebagainya. Ini juga merupakan kanal yang memobilisasi modal dengan baik bagi badan usaha pada tahun 2021, turut mendorong pertumbuhan ekonomi ketika situasi wabah Covid-19 terkendali./.

Komentar

Yang lain