Desa Sohun Binh Lu Terburu-buru Berproduksi Untuk Melayani Hari Raya Tet Tradisional

(VOVWORLD) - Selama hari-hari ini, desa sohun Binh Lu di Kabupaten Tam Duong, Provinsi Lai Chau (Vietnam Utara) terburu-buru kembali  berproduksi  untuk melayani Hari Raya Tahun Baru Tradisional Imlek (Hari Raya Tet). Suasana kerja yang ramai dan mendesak berlangsung di semua keluarga di desa untuk membuat lebih banyak produk sohun yang berkualitas, menambah warna pada hidangan-hidangan yang hangat selama Hari Raya Tet. 

Ketika datang ke Kabupaten Tam Duong pada bulan-bulan akhir tahun, wisatawan dapat memandangi deretan-deretan sohun yang dikeringkan di sepanjang jalan-jalan desa. Banyak rombongan wisatawan datang melihat basis-basis produksi sohun dan dengan langsung memilih dan membeli produk. Saudari Duong Van Anh, seorang wisatawan asal Kota Hanoi yang datang membeli produk sohun, mengatakan:

Setiap kali melakukan kunjungan kerja di daerah ini, saya sering membeli sohun ganyong Binh Lu, karena keluarga saya telah dengan terbiasa memakan sohun yang dibuat warga desa ini selama bertahun-tahun ini. Sohun ganyong di sini sangat lezat sehingga setiap kali datang di sini, saya ingin membelinya untuk melayani keluarga pada Hari Raya Tet dan sebagai oleh-oleh untuk sahabat.

Desa Sohun Binh Lu Terburu-buru Berproduksi Untuk Melayani Hari Raya Tet Tradisional - ảnh 1Selama bertahun-tahun ini, warga Kecamatan Binh Lu telah menanam ganyong untuk memproduksi sohun. Foto: VOV

Diolah sepenuhnya dari pati murni dari umbi ganyong, sohun ganyong Binh Lu diingat dan disukai kaum konsumen karena karakteristiknya yang unik. Sohun ganyong Bunh Lu memiliki aroma yang khas, tidak asam, rasanya kenyal dan renyah, helaian sohun kecil, jika sudah matang sangat lembut tetapi tidak lengket, dan yang lebih istimewa ialah sohun ini bisa dimasak hingga 2-3 kali tanpa hancur. Bapak Bui Van Phan, warga di Kecamatan Binh Lu, mengatakan:

Keluarga saya membuat sohun sepanjang tahun dan selama hari-hari akhir tahun ini, kami memusatkan semua sumber daya manusia untuk membuat sohun guna memenuhi kebutuhan pelanggan pada Hari Raya Tet. Pada hari-hari cerah, keluarga saya bisa menggunakan 1,2 hingga 1,5 kuintal pati untuk membuat sohun, meningkat dua kali lipat dibandingkan dengan hari-hari biasa.

Desa Sohun Binh Lu Terburu-buru Berproduksi Untuk Melayani Hari Raya Tet Tradisional - ảnh 2 Sohun ganyong Bunh Lu memiliki aroma yang khas, tidak asam, rasanya kenyal dan renyah, helaian sohun kecil. Foto: VOV

Untuk menjamin pemasokan produk kepada toko-toko menjelang Hari Raya Tet, tidak hanya para kepala keluarga saja, selama beberapa hari ini koperasi-koperasi di Kecamatan Binh Lu juga dengan sibuk memproduksi sohun. Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, unit-unit itu memperbaiki kualias dan memasarkan banyak jenis sohun yang baru. Bapak Nguyen Ngoc Anh, Direktur Koperasi Layanan Pertanian Binh Lu, memberitahukan:

Selain produk-produk lama dan produk tradisional, sekarang ini kami memiliki tiga jenis sohun lagi yaitu sohun yang diiris secara manual, sohun kacang hitam dan sohun yakon. Tiga jenis produk ini baru dipasarkan koperasi kami dan disukai banyak orang.

Di desa kerajinan tradisional produksi sohun ganyong Binh Lu, Kabupaten Tam Duong, Provinsi Lai Chau sekarang terdapat lebih dari 100 kepala keluarga dan 3 koperasi produksi dan memasok rata-rata lebih dari 550 ton sohun kering per tahun kepada pasar. Hingga kini produk sohun ganyong Binh Lu telah diakui badan fungsional daerah sebagai produk OCOP bintang 3 (OCOP adalah program nasional setiap kecamatan satu produk) dan telah hadir di banyak toko dan supermarket di seluruh negeri. Bapak Lo Van Thang, Wakil Ketua Komite Rakyat Kecamatan Binh Lu, mengatakan:

Komite Rakyat Kecamatan telah membimbing penjaminan sumber pasokan sohun untuk melayani kebutuhan masyarakat pada Hari Raya Tet. Kami berkoordinasi dengan berbagai badan dan unit untuk melakukan dengan baik pengelolaan kebersihan dan keselamatan bahan makanan. Bersamaan itu, mempropagandakan dan menggerakkan masyarakat untuk memanfaatkan cuaca yang kondusif, aktif berproduksi guna memenuhi sumber pasokan sohun untuk pasar.

Desa Sohun Binh Lu Terburu-buru Berproduksi Untuk Melayani Hari Raya Tet Tradisional - ảnh 3Produk sohun ganyong Binh Lu telah diakui badan fungsional daerah sebagai produk OCOP bintang 3. Foto: VOV

Desa kerajinan tradisional produksi sohun ganyong Binh Lu sedang sibuk melakukan pekerjaan musiman menjelang Hari Raya Tet. Setiap produksi sohun ganyong yang sampai ke tangan kaum konsumen tidak hanya membawa nilai materiil saja, melainkan juga merupakan kebanggaan dari satu desa kerajinan tradisional di daerah pegunungan Tay Bac (daerah Barat Laut)./.

Komentar

Yang lain