Provinsi Hai Duong Atasi Kesulitan Pemasaran Hasil Pertanian saat Pandemi

(VOVWORLD) - Provinsi Hai Duong dianggap sebagai salah satu di antara daerah dengan hasil pertanian terbesar di Daerah Dataran Rendah Sungai Hong. Sementara Provinsi Hai Duong sedang berupaya keras untuk melawan wabah Covid-19, sehingga menghadapi banyak kesulitan dalam pembelian, pengangkutan, dan macetnya konsumsi hasil pertanian, para pedagang tidak bisa mengangkut hasil pertanian karena operasi pencegahan dan penanggulangan wabah Covid-19. Menghadapi dampak wabah Covid-19 terhadap pemasaran barang dan hasil pertanian di daerah, Dinas Industri dan Perdagangan Provinsi Hai Duong telah menyusun strategi dan proyek konsumsi hasil pertanian dengan kriterium menjamin pencegahan dan penanggulangan wabah, dari produksi hingga panenan dan pengangkutan secara ketat. 
Provinsi Hai Duong Atasi Kesulitan Pemasaran Hasil  Pertanian saat Pandemi - ảnh 1Pos pengendalian wabah di sepanjang jalan raya nomor 5 di kotamadya Lai Cach, kabupaten Cam Giang, provinsi Hai Duong (Foto: nhandan.com.vn)

Menurut Dinas Industri dan Perdagangan Hai Duong, setelah merebaknya wabah Covid-19 di Provinsi Hai Duong, hampir semua pos pengendalian wabah Covid-19 di pintu gerbang berbagai daerah/kota tetangga membatasi kendaraan kargo keluar dan masuk ke Provinsi Hai Duong. Hal ini telah menimbulkan kerugian yang sangat besar, memberi dampak terhadap produksi, bisnis, dan masyarakat.

Menghadapi kekhawatiran tentang keselamatan pencegahan wabah di saat mulai musim panen, Pham Thanh Hai, Kepala Dinas Industri dan Perdagangan Provinsi Hai Duong, mengatakan bahwa Komite Pengarahan urusan Pencegahan dan Pengendalian Wabah Covid-19 provinsi dan Dinas Industri dan Perdagangan Provinsi Hai Duong melaksanakan proses pemasaran produk dengan tetap menjamin kriterium pencegahan dan penanggulangan wabah Covid-19. Seluruh kendaraan kargo dan hasil pertanian keluar dari Provinsi Hai Duong disemprot desinfektan untuk menjamin faktor keselamatan dalam mencegah wabah.

Di tengah wabah Covid-19, Dinas Industri dan Perdagangan Provinsi Hai Duong dengan proaktif telah menyusun proyek penjaminan pasokan barang di tempat, selain itu menyusun proyek untuk memasarkan barang ke berbagai daerah lainnya. Dari awal, kami menetapkan bahwa agar memasarkan produk secara baik, kami menerapkan standar Viet Gap dalam produksi pertanian. Selain itu, di tengah wabah, Provinsi Hai Duong juga membimbing untuk menjamin keselamatan dalam mencegah dan menanggulangi wabah. Terkait hasil pertanian yang dijual dari Provinsi Hai Duong ke berbagai provinsi dan kota lainnya, harus menjamin keselamatan bahan makanan dan keselamatan pencegahan wabah.

Kabupaten Chi Linh, Provinsi Hai Duong adalah salah satu kabupaten episentrum wabah. Oleh karenanya, berbagai hasil pertanian yang hasil olahan para petani lokal juga terkena dampak serius. Agar masalah pemasaran hasil pertanian untuk membantu warga tertangani, Seksi Ekonomi dan Asosiasi Petani Kota Chi Linh telah berkoordinasi dengan berbagai kecamatan dan kotamadya untuk membuat statistik tentang jumlah ternak, unggas, dan berbagai jenis hasil pertanian lainnya yang perlu dipasarkan untuk mengusahakan solusi mengatasinya. Hingga saat ini, beberapa kendaraan kargo angkutan bahan kebutuhan pokok yang melayani produksi pertanian telah diizinkan masuk dan keluar kota, namun pengemudi harus menyertakan surat kesehatan yang disertifikasi pemerintahan sebelum masuk atau keluar daerah.

Dengan proses pemasaran hasil pertanian di Provinsi Hai Duong yang beroperasi dengan aman dan selamat, para distributor, sistem, restoran, supermaket telah melaksanakan program peningkatan pemasaran berbagai jenis hasil pertanian untuk membantu para petani Provinsi Hai Duong mengurangi kerugian ekonomi. Sistem supermaket GO! (BigC) menerapkan program penjualan dengan harga prioritas terhadap berbagai jenis hasil pertanian provinsi Hai Duong seperti wortel, tomat, kohlrabi, kubis, kembang kol, dan daun bawang. 
Provinsi Hai Duong Atasi Kesulitan Pemasaran Hasil  Pertanian saat Pandemi - ảnh 2Supermaket Big C menerapkan program penjualan dengan harga prioritas terhadap berbagai jenis hasil pertanian provinsi Hai Duong (Foto: baochinhphu.vn) 

Di samping itu, pemasaran berbagai jenis produk Provinsi Hai Duong juga terus dilakukan sampai akhir masa panen. Sistem ritel VinMart/VinMart+ juga secara aktif berpartisipasi dalam mendukung pemasaran hasil pertanian yang aman bagi para petani Provinsi Hai Duong dengan menjual secara nirlaba beberapa hasil pertanian seperti tomat, kohlrabi, wortel, kubis, dan sebagainya. Gabungan Koperasi Perdagangan Kota Ho Chi Minh (Saigon Co.op) juga turut berpartisipasi. Pham Thi Hai My, Wakil Direktur Co.opmart Hanoi mengatakan:          

Hingga saat ini, setiap hari kami memasarkan sekitar 7-8 ton hasil pertanian. Kami selalu mengeluarkan persyaratan untuk menjamin kebersihan keselamatan bahan makanan, serta menjamin pencegahan dan pengendalian wabah. Saat ini, Saigon Co.op dan Co.opmart Hanoi bergabung dengan Gabungan Koperasi Vietnam untuk memasarkan hasil pertanian dengan harga terbaik.

Dengan partisipasi dari semua dinas, badan, dan instansi di Provinsi Hai Duong, hingga saat ini beberapa jenis hasil pertanian telah dipasarkan setelah menaati persyaratan tentang pencegahan dan penanggulangan wabah Covid-19. Warga Provinsi Hai Duong juga lebih tenteram ketika memproduksi sambil melaksanakan pencegahan dan penanggulangan wabah Covid-19.

 


Komentar

Yang lain