Lagu-Lagu Asmara Musim Dingin

(VOVWORLD) - Ketika daun-daun akhir musim gugur berubah menjadi warna kuning, lalu berjatuhan, angin-angin yang sedikit dingin mulai bertiup, hal itu berarti musim dingin sudah datang. Dalam acara Musik Vietnam hari ini, marilah Anda sekalian mendengarkan lagu-lagu asmara musim dingin yang digemari para pemuda.

Sebagai satu lagu ciptaan komponis muda Pham Toan Thang, “Si anak perempuan musim dingin” lahir pada tahun-tahun 2000-an dan cepat disukai oleh para pemuda milenial. Pemandangan dalam lagu ini membawa warna putih yang sangat romantis degan perasaan getun dari seorang laki-laki ketika merindukan “anak perempuanku”. Bisikan dan suara hati  si laki-laki itu mengingatkan satu musim dingin yang tenang dan hangat.

Mungkin semua orang akan merasa sedih ketika melodi lagu “Selendang yang hangat” dinyanyikan. Alunan suara yang manis dari penyanyi Khanh Phuong laksana lagu asmara ringan yang membawa si gadis ke dalam tidur yang merdu tentang satu perasaan cinta yang murni dari seorang laki-laki di tempat jauh.

“Di sana, cuacanya mungkin dingin di malam hari

Dan kamu tengah tidur dengan impian indah.....

Mengirim kepada kamu malam yang berkilau-kilau dan suara ombak di laut besar

Mengirim kepada kamu bintang-bintang di atas, mengirim kepada kamu selendang yang hangat.

Agar kamu tidak merasa sendirian, agar kamu merasa kita sedang dekat satu sama lain.

Agar kamu percaya pada perasaan cinta..”

Bagi pecinta musik romantis, lagu “Rindu akan musim dingin” ciptaan komponis Phu Quang selalu membawakan rasa sedikit dingin dalam kerinduan abadi.

“Rasanya ada seorang yang sedang melewati pintu

Angin musim timur laut yang dingin dan menyedihkan

Sedikit daun kuning sudah berjatuhan

Sore ini juga meninggalkan aku”.

 Para pendengar, lagu “Rindu akan musim dingin” ciptaan komponis Phu Quang telah mengakhiri program Musik Vietnam hari ini. Semoga berbahagia di pekan dan senang bersama dengan keluarga. Sampai berjumpa kembali.

Komentar

Yang lain