Menyambut Tahun Baru 2023

(VOVWORLD) - Satu tahun sudah lewat, tahun baru datang dan membawa daya hidup baru, membangkitkan sejumlah hasrat dan harapan baru. Berbaur pada suasana gembira untuk merayakan Tahun Baru yang sedang datang di seluruh dunia, kami mengajak Anda menikmati beberapa lagu dengan tema: “Menyambut Tahun Baru 2023”. 
Menyambut Tahun Baru 2023 - ảnh 1Selamat Tahun baru 2023!

Untuk mengawali  program hari ini, marilah Anda mendengarkan lagu yang berjudul: “Mot nam moi binh an” (atau Tahun Baru yang Tenang Tenteram) dengan kombinasi musik elektronik dan suara sitar “Ty Ba” (atau alat musik dawai) tradisional. Lagu tersebut diciptakan dan dibawakan  penyanyi Son Tung-MTP sebagai hadiah tahun baru  untuk orang-orang yang sedang hidup jauh dari kampung halaman dan belum bisa pulang kembali untuk berkumpul dengan keluarga. Lagu tersebut telah  membawa pesan : “Siapa saja juga ada kampung halaman dan keluarga untuk  pulang kembali setelah setahun bekerja dengan banyak kesusah-payahan. Memberikanlah waktu bermakna itu untuk berkumpul dengan sanak keluarga dan merayakan satu musim semi yanh paling tenang tenteram”.

 
 Selanjutnya, marilah Anda  menikmati lagu dengan judul: “Nam qua da lam gi” (atau Apa yang dilaksanakan pada tahun lalu) ciptaan komponis Bui Cong Nam dan dibawakan penyanyi Noo Phuoc Thinh. Meskipun diunjuk-muka sejak dua tahun lalu (pada Hari Raya Tahun Baru Tradisional Imlek (atau Hari Raya Tet) 2020), tapi hingga sekarang, semangat optimisme dari lagu tersebut telah menaklukkan hati para pengemar musik. Lagu tersebut laksana penyemangatan bagi semua orang untuk bersama-sama menggeliat dan menyambut tahun baru.  

“Apa saya lakukan pada tahun lalu/Untuk orangtuanya/ Apa saya lakukan pada tahun lalu/ Untuk orang yang sayangiku/ Bagaimana pun tetap senyum/ Sukses atau gagal, hanyalah kisah pada tahun lalu/ Menyambut Tahun Baru.

 
Tahun Baru juga merupakan saat untuk melupakan semua kekhawatiran dan hal-hal yang tidak menggembirakan pada tahun lalu, menuju ke hal-hal yang baik. Lirik lagu “Chao nam moi” (atau Menyambut Tahun Baru) yang akan disampaikan selanjutnya adalah ucapan selamat dari semua kru Program Siaran Bahasa Indonesia, VOV5 kepada para pendengar. Semoga Anda Sekalian merayakan Tahun Baru penuh dengan kegembiraan dan kebahagiaan. Mudah-mudahan kami selalu mendapat dukungan para pendengar.  Salam Musik.


Komentar

Yang lain