Saya menangis ketika mendengarkan lagu tentang Presiden Ho Chi Minh

(VOVWORLD) - Presiden Ho Chi Minh, pemimpin jenial rakyat Vietnam dan dikenal oleh banyak warga Mesir dengan perasaan cinta yang sungguh-sungguh dan kekaguman yang mendalam. Saudara Mohamed Anees Sharara merupakan seorang warga Mesir yang punya perasaan cinta istimewa terhadap Presiden Ho Chi Minh.

Tidak hanya mencari buku tentang Presiden Ho Chi Minh dan belajar lagu-lagu tentang Beliau, dia juga menciptakan lagu tentang kota yang diberi nama Ho Chi Minh dan belajar dari Beliau karakter yang sederhana dan rendah hati.

Saya menangis ketika mendengarkan lagu tentang Presiden Ho Chi Minh - ảnh 1Saudara Mohamed Anees Sharara 

Bekerja sebagai pegawai negeri, tapi menantu laki-laki dari keluarga orang Vietnam, Mohamed Anees Sharara, orang Mesir sangat gandrung dengan musik. Oleh karena itu, rumahnya yang berada di peluaran Ibukota Kairo selalu bergelora dengan suara-suara gitar, terutama pada hari-hari akhir pekan. Ada saat pasutri Mohamed dan Ca Thuong bersama-sama mendengarkan dan memainkan musik modern dengan suara-suara yang keras dan berapi-api, tapi juga ada waktu mereka mendengar musik-musik ringan tentang Vietnam dan tentang Presiden Ho Chi Minh. Mendengarkan, lalu saudara Mohamed menghafal lagu itu.

Saudara Mohamed Anees Sharara mengatakan: “Presiden  Ho Chi Minh merupakan pemimpin jenial bagi rakyat Vietnam. Percayalah pada saya, ketika mendengarkan lagu ini yang dibawakan anak-anak, saya menangis”.

Semakin mencaritahu tentang Presiden Ho Chi Minh, tentang revolusi yang sudah Beliau pilih agar supaya Vietnam bisa merebut kemerdekaan, rakyat Vietnam mendapat kehidupan yang cukup sandang cukup pangan dan berbahagia seperti hari ini, hal ini semakin mendesak saudara Mohamed mengunjungi kota yang menggunakan Beliau untuk melihat dengan mata kepala sendiri semua yang sudah dia dengar dan dia baca. Dia sungguh-sungguh terkejut atas perkembangan kuat kota Ho Chi Minh dan sudah menciptakan lagu yang berjudul: “Malam hari di Kota Ho Chi Minh”.

Saya menangis ketika mendengarkan lagu tentang Presiden Ho Chi Minh - ảnh 2Keluarga saudara Mohamed Anees Sharara 

Setelah mengunjungi Kota Ho Chi Minh, saudara Mohamed semakin lebih mencintai Presiden Ho Chi Minh. Dia belajar banyak hal dari Beliau.

“Hal pertama yang menyerap perhatian saya ialah penampilan Presiden Ho Chi Minh. Beliau sangat sederhana dan rendah hati, tapi Beliau merupakan seorang politikus besar. Presiden Ho Chi Minh melakukan segala yang bisa  dilakukan demi perdamaian Vietnam. Pikiran Beliau sangat kuat. Beliau membuat saya harus becermin pada diri sendiri. Saya belajar dan bertindak sesuai dengan ajaran Presiden Ho Chi Minh, terutama gaya hidup dan gaya kerja Beliau”.

Saudari Ca Thuong, istri saudara Mohamed mengatakan bahwa suaminya punya perasaan cinta istimewa terhadap Presiden Ho Chi Minh. Beliau merupakan “idol” untuk dia belajar dan mengikutinya.

“Melalui mencaritahu tentang manusia dan kehidupan Presiden Ho Chi Minh, dia menginginkan bisa mempunyai kehidupan yang sederhana seperti Paman Ho. Dia pernah bermimpi bahwa ketika sampai waktu pensiun, dia tinggal di satu rumah kecil dengan kebun kecil di satu desa di Vietanm dan menghayati kehidupan yang tenteram dan damai seperti yang sudah pernah Presiden Ho Chi Minh alami”.

Presiden Ho Chi Minh sudah wafat, tapi semua pikiran dan keteladanan moral Beliau selalu berpengauh secara mendalam dan kuat terhadap generasi muda Vietnam serta sahabat-sahabat internasional. Beliau telah mempersembahkan segala-galanya agar supaya punya satu negara Vietnam yang damai, merdeka, berkembang dan makmur.

Komentar

Yang lain