Buku Putih Pertahanan Viet Nam-2019: Viet Nam memprioritaskan usaha menjaga lingkungan yang damai, stabil dan aman

(VOVWORLD) - Buku Putih Pertahanan Viet Nam-2019 menerbukakan garis politik militer, merupakan dokumen resmi untuk kepentingan pekerjaan luar negeri pertahanan, memberikan pendidikan tentang pertahanan, garis politik militer dari Partai Komunis, kebijakan pertahanan Negara Viet Nam yang sedang diumumkan secara luas di kalangan komunitas internasional. Buku Putih Pertahanan Viet Nam-2019 terus menegaskan dan memperjelas lebih lanjut lagi sifat mendasar pertahanan Viet Nam  hanyalah damai dan bela diri.
Buku Putih Pertahanan Viet Nam-2019: Viet Nam memprioritaskan usaha menjaga lingkungan yang damai, stabil dan aman - ảnh 1Letnan Jenderal Nguyen Chi Vinh memperkenalkan Buku Putih Pertahanan Viet Nam-2019  (Foto: Thai An/vietnamnet) 

Menurut Buku Putih ini, pertahanan Viet Nam mendapat investasi sesuai dengan laju perkembangan ekonomi tanah air dan tidak melakukan perlombaan senjata. Anggaran belanja pertahanan Viet Nam tahun 2018 menduduki 2,36% GDP. Kebijakan pertahanan Viet Nam ialah bertekad dan sabar berjuang untuk memecahkan semua sengketa dan perselisihan dengan langkah damai, berdasarkan pada hukum internasional, melaksanakan pedoman membela tanah air dari dini dari jauh serta bersedia melawan perang agresi. 

Transparansi tentang kebijakan

Buku Putih Pertahanan Viet Nam-2019 memanifestasikan pandangan, penilaian dan prediksi tentang situasi dunia, kawasan dan dalam negeri yang bersangkutan dengan pertahanan Viet Nam; memasok masalah-masalah dasar dari kebijakan pertahanan Viet Nam, perkembangan tentang organisasi dan peralatan Tentara Rakyat Viet Nam. Informasi yang diumumkan dalam Buku Putih Pertahanan Viet Nam-2019 menunjukkan transparansi tentang kebijakan pertahanan yang dijalankan oleh Partai Komunis dan Negara Viet Nam untuk memperkuat pengertian dan membangun kepercayaan antara tentara dan rakyat Viet Nam dengan tentara dan rakyat negeri-negeri lain di dunia. Buku Putih ini menegaskan bahwa Viet Nam menciptakan syarat untuk meningkatkan hasil-guna kerjasama dan integrasi internasional tentang pertahanan dengan semua negara, organisasi regional dan internasional, memecahkan semua masalah keamanan yang sedang muncul, demi perdamaian, kestabilan, kerjasama dan perkembangan. Dalam menghadapi situasi keamanan internasional dan regional yang mengalami perkembangan rumit dan menimbulkan pengaruh besar terhadap pertahanan dan keamanan Viet Nam, Viet Nam memanifestasikan tekad mempertahanakan kebijakan pertahanan yang bersifat damai dan bela diri dari Partai Komunis dan Negara Viet Nam, bertekad dan gigih memecahkan semua sengketa dan perselisihan dengan negara-negara lain dengan langkah damai dan berdasarkan pada hukum internasional. Bersamaan itu, Viet Nam juga menegaskan haluan memperkokoh dan mengembangkan kekuatan pertahanan, di antaranya itu, kekuatan militer merupakan poros dan cukup mampu melaksanakan deterensi dan mengalahkan semua tindakan agresi dan perang.

Damai dan bela diri

Menurut Buku Putih Pertahanan Viet Nam-2019  ini, Tentara Rakyat Viet Nam akan terus mendapat investasi tentang semua sumber daya yang perlu untuk menjadi poros pertahanan seluruh rakyat, cukup mampu membela kemerdekaan, kedaulatan, kesatuan dan keutuhan wilayah serta semua kepentingan negara, bangsa dan rezim sosialis Viet Nam. Viet Nam akan juga terus memperhebat integrasi internasional dan hubungan luar negeri tentang pertahanan, mengusahakan solusi yang berjangka-panjang untuk memecahkan semua sengketa dan perselisihan dengan langkah damai, turut menjaga perdamaian, kestabilan, perkembangan dan kemakmuran di kawasan dan di dunia. Dalam Buku Putih Pertahanan ini, Viet Nam menegaskan secara jelas kebijakan pertahanan Viet Nam ialah damai dan bela diri, tidak ikut serta dalam persekutuan militer, tidak melakukan konektivitas dengan negara yang satu  untuk menentang negara yang lain,  tidak membolehkan negara asing  meminjam atau menggunakan wilayah Viet Nam untuk menentang negara yang lain, tidak menggunakan kekerasan atau mengancam menggunakan kekerasan dalam hubungan internasional dan sebagainya.

Buku Putih Pertahanan Viet Nam-2019 juga menetapkan secara jelas pandangan Viet Nam dalam perjuangan pertahanan dan pembelaan Tanah Air. Yaitu Viet Nam menghormati kemerdekaan, kedaulatan, kesatuan, keutuhan wilayah dan kepentingan semua negara sesuai dengan ketentuan hukum internasional, bersamaan itu meminta kepada semua negara supaya menghormati kemerdekaan, kedaulatan, kesatuan, keutuhan wilayah, Undang-Undang Dasar dan undang-undang Viet Nam lainnya. Viet Nam bertekad dan gigih berjuang memecahkan semua sengketa dan perselisihan dengan langkah damai, berdasarkan pada hukum dan kebiasaan internasional dan akan menggunakan semua langkah yang perlu untuk melakukan bela diri dan membela kedaulatan dan wilayah ketika kepentingan nasional dilanggar. Buku Putih Pertahanan Viet Nam terus menegaskan peranan memimpin yang mutlak dan langsung di semua segi yang dijalankan oleh Partai Komunis Viet Nam terhadap usaha pertahanan dan tentara rakyat.

Dengan menerbitkan Buku Putih Pertahanan-2019, Viet Nam memanifestasikan keinginan dan tekad mengembangkan hubungan persahabatan, kerjasama dan kesetaraan dengan semua negara di atas dasar saling menghormati, demi perdamaian, kemerdekaan nasional, demokrasi dan kemajuan sosial di dunia. Tujuan tertinggi dengan mengumumkan Buku Putih Pertahanan Viet Nam-2019 ialah menstransparankan kebijakan pertahanan, membina kepercayaan antara negara-negara di dunia dengan Viet Nam.  

Komentar

Yang lain