Acara memperingati ultah ke-130 Hari Buruh Internasional (1 Mei)

(VOVworld) - Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam, pada Minggu malam (1/5), di kota Hanoi, telah mengadakan acara memperingati ultah ke-130 Hari Buruh Internasinoal (1/5/1886-1/5/2016) untuk membeberkan lagi tradisi dan mengembangkan peranan besar dari kelas buruh Vietnam dalam usaha membangun dan membela Tanah Air.


Acara memperingati ultah ke-130 Hari Buruh Internasional  (1 Mei) - ảnh 1
Ibu Truong Thi Mai, Kepala Departemen Penggerakan Massa Rakyat Komite Sentral Partai Komunis Vietnam berbicara di depan acara peringatan tersebut
(Foto: hanoi.gov.vn)

Ketika berbicara di depan acara peringatan ini, Ibu Truong Thi Mai, Kepala Departemen Penggerakan Massa Rakyat Komite Sentral Partai Komunis Vietnam memuji prestasi-prestasi dan kemajuan gerakan buruh, aktivitas serikat buruh Vietnam. Dia menekankan: Organisasi serikat buruh Vietnam perlu melakukan secara baik tugas membangun kelas buruh pantas dengan kekuatan poros yang menjadi pelopor dalam usaha industrialisasi, modernisasi Tanah Air. Ibu Truong Thi Mai mengatakan: “Meningkatkan kualitas dan hasil-guna aktivitas serikat buruh dalam bersama dengan Partai dan Negara menyempurnakan sistim kebijakan dan perundang-undangan yang bersangkutan dengan para pekerja, melaksanakan secara baik persetujuan kerja kolektif, memecahkan secara baik sengketa-sengketa kerja, membela hak dan kepentingan yang sah dari kaum pekerja. Bersamaan itu berinisiatif berkoordinasi dengan pemerintahan mencanangkan dan menyelenggarakan gerakan-gerakan kompetisi patriotik, menyemangati kaum buruh, pegawai negara dan pekerja  mengembangkan hak kedaulatan Tanah Air, menjadi pelopor dalam semua gerakan kompetisi dan  perkembangan sosial-ekonomi”.

Sehubungan dengan ini, Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam memuliakan 10 produk: “Banggalah  kederdasan   pekerja Vietnam”. 

Komentar

Yang lain