Rusia mengawali pembangunan pipa penyalur gas bakar pertama ke Asia

(VOVworld) – Presiden Rusia, Vladimir Putin, pada Senin (1 September), telah menghadiri acara pencangkulan pertama pembangunan saluran pipa penyalur gas bakar pertama Rusia ke Asia yang bernama “Kekuatan Siberia”. Pipa penjalur gas bakar ini akan memasok gas bakar untuk kawasan Timur Jauh dari Rusia dan diekspor ke Tiongkok.

Rusia mengawali pembangunan pipa penyalur gas bakar pertama ke Asia - ảnh 1
Presiden Vladimir Putin pada acara pencangkulan
pembangunan pipa penyalur gas bakar Rusia-Tiongkok
(Foto: hanoimoi.com.vn)


Sistim ini tidak hanya memperkuat dan memperluas skala ekspor energi Rusia, melainkan juga salah satu langkah kemajuan penting dalam proses gasifikasi Tanah Air, khususnya terhadap kawasan Rusia Timur. Presiden Vladimir Putin menegaskan bahwa “Kekuatan Siberia” akan memperkuat keamanan energi Federasi Rusia dan menjamin pelaksanaan kewajiban ekspor./.

Komentar

Yang lain