Vietnam memperingati ultah ke-41 hari pembebasan total Vietnam Selatan dan penyatuan Tanah Air

(VOVworld) - Hari ini, 30 April  genap usia 41 tahun  hari pembebasan total Vietnam Selatan dan penyatuan Tanah Air (30/4/1975-30/4/2016). Kemenangan besar musim semi 1975 telah  mengalahkan sepenuhnya perang agresi dan menghapus belenggu kekuasaan neokolonialisme Amerika Serikat, mengakhiri dengan cemerlang perang  perlawanan yang berjangka panjang, susah payah dan paling besar dalam sejarah menentang agresor asing dari bangsa Vietnam. Kemenangan itu tercipta oleh kepemimpinan yang bijaksana dan brilian dari Partai Komunis Vietnam, tradisi patriotisme, kegigihan dan persatuan dari rakyat Vietnam yang disimpulkan dalam sejarah yang ribuan tahun, kombinasi erat antara kekuatan bangsa dengan kekuatan zaman.


Vietnam memperingati ultah ke-41 hari pembebasan total Vietnam Selatan dan  penyatuan Tanah Air - ảnh 1
Tank dari prajurit pembebasan masuk ke Istana "Merdeka", menandai detik suci yang membebaskan Vietnam Selatan dan menyatuakan Tanah Air pada tanggal 30 April 1975
(Foto dokumenter : AP)

Ketika mengungkapkan kemenangan ini, editorial koran “Quandoi Nhandan” (atau koran Tentara Rakyat), edisi hari Sabtu (30/4), telah menegaskan: Untuk merebut kemenagan  30 April 1975, ada jutaan putra-putri TanahAir yang telah gugur. Harga itu teramat besar, tapi sangat membanggakan, karena telah menciptakan halaman-halaman sejarah emas dari bangsa, bersamaan itu meningkatkan sosok Vietnam menjadi simbol heroisme revolusioner. Perang perlawanan menentang imperialis Amerika Serikat dan menyelamatkan Tanah Air telah berakhir 41 tahun lalu, tapi semangat kemenangan itu akan hidup abadi dan dilipat-gandakan ketika Vietnam tahu mengubah semangat itu menjadi aksi untuk berpadu tenaga melaksanakan secara sukse usaha membangun dan membela Tanah Air, membawa Tanah Air maju secara mantap  untuk berkembang.

Sehubungan dengan kesempatan ini, program pertunjukan kesenian telah berlangsung pada Sabtu malam (30/4) di  kota Ho Chi Minh. Khususnya kota ini mengadakan acara kembang api di 4 tempat.

Di kota Hanoi, beberapa aktivitas menonjol diadakan seperti hari gerak jalan demi kehidupan yang hijau,bersih dan indah” di sekeliling danau Hoan Kiem, program pagelaran fesyen “Aroma warna kota Hanoi-2016”.

Di provinsi Quang Tri, telah  diadakan upacara bendera menyatukan Tanah Air dengan dihadiri oleh Deputi Perdana Menteri Vuong Dinh Hue beserta para komandan, prajurit dan rakyat setempat.

 


Komentar

lartri utomo

Selamat HUT Prmbebasan Vietnam dan penyatuan Vietnam ke-41 semoga Vietnam makin berjaya disemua bidang.

Yang lain