Aktivitas-aktivitas budaya dan kesenian memperingati ultah ke-55 Hari penggalangan hubungan diplomatik Vietnam-Laos

(VOVWORLD) - Acara pembukaan program kesenian dengan tema: “Hari-hari budaya dan pariwisata Laos di Vietnam” telah berlangsung pada Senin malam (17/7), di kota Hanoi guna menegaskan solidaritas dan kerjasama komprehensif antara dua negara Vientam-Laos. 
Aktivitas-aktivitas budaya dan kesenian memperingati ultah ke-55 Hari penggalangan hubungan diplomatik Vietnam-Laos - ảnh 1 Satu pertunjukan kesenian pada acara pembukaan tersebut (Foto: VGP / Hai Minh)

Le Khanh Hai, Deputi Menteri Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Vietnam memberitahukan bahwa “Hari-hari budaya dan pariwisata Laos di Vietnam” kali ini meliputi banyak aktivitas yang beraneka-ragam seperti pameran, pertunjukan keseninan yang digelarkan oleh para seniman-seniwati Laos. Program ini terus berlangsung di provinsi Thanh Hoa pada 19/7 ini dan di kota Hai Phong pada 21/7 ini.

Pada hari yang sama, di Vientiane, Ibukota Laos, berlangsung acara pembukaan “Hari-hari budaya dan pariwisata Vietnam di Laos”. Program ini bertujuan untuk memperkenalkan kepada rakyat Laos tentang keindahan Vietnam melalui karya-karya tentang pemandangan alam, kebudayan dan orang Vietnam, khususnya pusaka-pusaka alam, pusaka budaya bendawi dan nonbendawi Vietnam yang telah diakui oleh UNESCO. Program ini juga memperkenalkan pertunjukan-pertunjukan lagu-tari-musik tradisional Vietnam dan aktivitas promosi pariwisata Vientam dan Laos untuk menyosialisasikan potensi pariwisata yang dimiliki dua negara. 

Komentar

Yang lain