AS menenangkan sekutu Jepang, Presiden terpilih menegaskan komitmen keamanan

AS menenangkan sekutu Jepang, Presiden terpilih  menegaskan komitmen keamanan - ảnh 1
Presiden terpilih AS, Donald Trump.
(Foto: Zing News).
(VOVworld) – Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat (AS) menekankan bahwa hubungan AS-Jepang merupakan dasar untuk kehadiran AS di Asia dan merupakan salah satu diantara kepentingan  poros bagi Washington. Ketika berbicara di depan pers mengenai masa depan hubungan antara dua negara setelah Donald Trump terpilih menjadi Presiden AS, Jurubicara Kemlu AS, Mark Toner menunjukan bahwa hubungan AS-Jepang akan terus dipertahankan oleh semua pemerintah AS manapun. Sebelumnya, Donald Trump pernah menyatakan akan mempelajri kembali hubungan dengan para sekutu tradisional, misalnya Jepang, Republik Korea dan meminta semua negara ini supaya berbagi beban tentang biaya pertahanan. Sementara itu, dalam pembicaran telepon dengan Presiden Republik Korea, Park Geun-hye, Kamis (10/11), Presiden terpilih dari AS, Donald Trump telah menegaskan kembali komitmen mempertahankan posisi pertahanan yang mantap dan kuat untuk membela negara sekutu Republik Korea. Selain itu, Presiden terpilih AS juga dikutip menekankan menekankan bahwa Washington akan bekerjasama dengan Seoul sampai tuntas demi keamanan dua negara.

Komentar

Yang lain