AS Menolak Memberikan Visa kepada Utusan Rusia untuk Menghadiri APEC

(VOVWORLD) - Pada Senin (14 Agustus), Duta Besar Rusia di Washington D.C, Anatoly Antonov mengatakan bahwa Amerika Serikat (AS) telah menolak memberikan visa dan menghalangi Moskow untuk mendekati event-event di Forum Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) dengan bentuk online. Hal ini juga telah terjadi dalam serentetan konferensi pejabat tingkat tinggi dalam rangka event APEC di Seattle (AS).

AS Menolak Memberikan Visa kepada Utusan Rusia untuk Menghadiri APEC - ảnh 1Duta Besar Rusia di Washington D.C, Anatoly Antonov (Foto: Reuters)

Kantor Berita “TASS” (Rusia) mengutip kata-kata Antonov yang memberitakan bahwa serentetan wakil dari sejumlah kementerian dan badan Pemerintah Rusia tidak diberikan visa masuk. Selain itu juga ada banyak kasus dan wakil dari Rusia yang tidak berkesempatan berkonektivitas dengan rapat-rapat penting melalui koneksi video. Duta Besar Antonov menyatakan “kecemasan mendalam” atas Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) akan akan berlangsung di San Francisco pada November mendatang, dan mengimbau AS melaksanakan kewajiban sebagai negara ketua bergilir, secara tepat waktu memberikan semua visa yang diminta oleh delegasi Rusia.

Komentar

Yang lain