ASEAN akan Selesaikan Kesepakatan tentang Ekosistem Kendaraan Listrik di KTT ke-42

(VOVWORLD) - Menteri Luar Negeri (Menlu) Indonesia, Retno Marsudi, pada tgl 05 April, memberitahukan bahwa negara-negara akan menyelesaikan beberapa kesepakatan di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN pada bulan depan, termasuk  satu kesepakatan tentang pengembangan ekosistem kendaraan listrik di kawasan.

KTT ASEAN yang ke-42 akan berlangsung dari tgl 09 hingga tgl 11 Mei di Labuan Bajo, Indonesia.

Dengan tema Tahun Keketuaan ASEAN 2023: “Keadaan ASEAN – Episentrum Pertumbuhan”, Indonesia sedang memusatkan tiga prioritas yaitu persoalan-persoalan ASEAN, episentrum pertumbuhan, dan implementasi Pandangan ASEAN terhadap Indo-Pasifik. Dengan pilar episentrum pertumbuhan, Indonesia berupaya memperkuat pemulihan energi untuk menjamin pergeseran dari energi fosil ke energi bersih dan berkelanjutan. Oleh karena itu, Indonesia telah berupaya mengimbau ASEAN membentuk satu ekosistem kendaraan listrik di kawasan. 

Komentar

Yang lain