ASEAN berkomitmen terus mendorong integrasi ekonomi regional

(VOVworld) – Pada Kamis sore (27 Februari), Konferensi Terbatas ke-20 Menteri Ekonomi ASEAN yang diadakan di Singapura telah berakhir.

Selama 2 hari berlangsung, para menteri ASEAN menilai bahwa pada jangka waktu menengah, prospek ekonomi ASEAN tetap berkesinambungan karena kebutuhan domestik terus meningkat. Tapi tetap ada beberapa bahaya tertinggal di belakang misalnya saluran modal yang mengalir ke luar kawasan, nilai kurs turun drastis, tekanan inflasi muncul dan semua syarat keuangan diperketat yang bisa memperlambat pertumbuhan ekonomi. Para menteri menetapkan bahwa usaha mempertahankan fundasi ekonomi makro luwes yang dilakukan ASEAN merupakan masalah kunci untuk menghadapi bahaya. Melakukan integrasi ekonomi yang lebih mendalam juga akan membantu memperkuat investasi dan perdagangan serta perkembangan di kawasan.

ASEAN berkomitmen terus mendorong integrasi ekonomi regional - ảnh 1
Para Menteri Ekonomi ASEAN berusaha mengatasi semua ancaman
(Foto: dbv.vn)

Para Menteri juga menyepakati beberapa prioritas Komunitas Ekonomi ASEAN pada tahun 2014 seperti melaksanakan kerangka ASEAN demi perkembangan ekonomi yang seimbang; memperkuat kerjasama regional untuk mengembangkan badan usaha kecil dan menengah dan mengembangkan satu kerangka regional bagi hubungan kemitraan publik – swasta. Selain itu, para menteri menyepakati arti pentingnya usaha menjaga tenaga pendorong bagi perundingan untuk menjamin berhasilnya perundingan tentang RCEP pada akhir 2015./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain